PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA BERUPA GAME ULAR TANGGA POKOK BAHASAN SUHU DAN KALOR SMP/MTS

Wiliyanti, Ewin (2018) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA BERUPA GAME ULAR TANGGA POKOK BAHASAN SUHU DAN KALOR SMP/MTS. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI LENGKAP.pdf]
Preview
PDF
Download (12MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan media pembelajaran fisika berupa game ular tangga pokok bahasan suhu dan kalor SMP/MTs, untuk mengetahui respon peserta didik terhadap kemenarikan media pembelajaran fisika berupa game ular tangga pokok bahasan suhu dan kalor SMP/MTs. Penelitian ini dilakukan di 3 Sekolah Menengah Pertama yang ada di Bandar Lampung yaitu, SMPN21 Bandar Lampung, SMP Wiyatama Bandar Lampung, MTs N1 Bandar Lampung. Metode yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan (Research and Development ) dari Borg and Gall. Kelayakan produk dilakukan dengan melakukan validasi pada ahli materi, ahli media, dan guru. Setelah itu, peneliti melakukan uji kemenarikan produk dengan kelompok kecil oleh 13 peserta didik kelas VII dari 3 sekolah yaitu : SMPN21 Bandar Lampung, SMP Wiyatama Bandar Lampung, MTs N1 Bandar Lampung dan uji coba lapangan oleh 81 peserta didik kelas VII untuk melihat respon peserta didik. Penelitian ini menghasilkan kelayakan media pembelajaran fisika berupa game ular tangga pokok bahasan suhu dan kalor SMP/MTs berdasarkan penilaian dari (1) validator ahli media memperoleh penilaian 73,70 % (2) validator ahli materi memperoleh penilaian 77,78 % (3) penilaian guru memperoleh penilaian 81,85 %. Berdasarkan respon peserta didik pada uji coba kelompok kecil memperoleh nilai persentase 76,67 % dan uji coba lapangan dari MTs N1 Bandar Lampung 77,51 %, SMP Wiyatama Bandar Lampung 82,37 % dan SMPN21 Bandar Lampung 77,55 % yang berarti bahwa media dapat diterima oleh peserta didik . Kata kunci : Media Pembelajaran, game Ular Tangga

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Fisika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Fisika
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 22 Oct 2018 02:17
Last Modified: 22 Oct 2018 02:17
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/4706

Actions (login required)

View Item View Item