ERAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DALAM PEMBERIAN TUNJANGAN BERDASARKAN PERSPEKTIF BISNIS ISLAM (Studi Pada PT Great Giant Foods Lampung Tengah)

DEPI, MELSANDI (2024) ERAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DALAM PEMBERIAN TUNJANGAN BERDASARKAN PERSPEKTIF BISNIS ISLAM (Studi Pada PT Great Giant Foods Lampung Tengah). Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI DEPI MELSANDI.pdf] PDF
Download (10MB)
[thumbnail of PUSAT BAB 1 DAN 5.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (9MB)

Abstract

ABSTRAK Sumber Daya Manusia merupakan salah satu unsur yang sangat menentukan keberhasilan suatu organisasi. PT Great Giant Foods salah satu perusahaan untuk lini bisnis pertanian dan manufaktur yang terintegrasi vertikal dalam menanam, memproduksi, mengirimkan buah-buahan segar dan olahan jus, daging dan susu. Salah satu upaya yang dapat ditempuh oleh PT Great Giant Foods untuk menciptakan kondisi tersebut adalah dengan memberikan tunjangan kepada karyawan. Metode penelitian yang digunakan yaitu kualitatif dengan pengumpulan data yang dilakukan yakni observasi, wawancara dan dokumentasi. Pemilihan narasumber yang dilakukan peneliti menggunakan purposive sampling yaitu peneliti memilih berdasarkan kriteria-kriteria yang akan dijadikan narasumber penelitian yakni bagian sumber daya manusia, karyawan tetap dan karyawan non kontrak pada PT Great Giant Foods Lampung Tengah. Hasil penelitian menunjukkan mengenai peran pengembangan sumber daya manusia dalam pemberian tunjangan pada PT Great Giant Foods Lampung Tengah Berdasarkan Perspektif Bisnis Islam. PT Great Giant Foods mengimplementasikan pengembangan sumber daya manusia yang dilakukan dengan memberikan bimbingan serta pelatihan kerja untuk meningkatkan kinerja karyawan. Salah satu bentuk strategi pengembangan sumber daya manusia di PT Great Giant Foods yaitu training. Training dilakukan setelah tenaga kerja diterima oleh perusahaan. Kegiatan tersebut dilakukan kurang lebih selama 2 minggu. Sedangkan dalam pemberian tunjangan oleh pihak PT Great Giant Foods Lampung Tengah kepada para karyawannya sudah sesuai dengan peraturan per undang – undangan yang berlaku yang mana makin tinggi keahlian dan pengetahuan karyawan makin tinggi pula tingkat pembayarannya. Sedangkan berdasarkan perspektif bisnis islam sistem tunjangan yang diterapkan sudah sesuai dengan manajemen berbasis Islam, yaitu berdasarkan keahlian dan situasi secara adil berdasarkan hak nya melalui pembinaan yang berkaitan untuk meningkatkan SDM, mereka yang mempunyai kualifikasi maka tunjangan yg diberikan harus sudah sesuai diberikan berdasarkan peraturan pada PT Great Giant Foods. Tunjangan diberikan atas dasar jenis pekerjaan yang diberikan dan jenis tenaga kerja karena tunjangan yang diberikan kepada karyawan tetap berbeda dengan tunjangan yang di berikan pada karyawan non kontrak. Kata kunci : Tunjangan, Pengembangan SDM. ABSTRACT Human Resources is one of the elements that really determines the success of an organization. PT Great Giant Foods is a company with vertically integrated agricultural and manufacturing business lines in growing, producing, shipping fresh fruit and processed juices, meat and milk. One of the efforts that PT Great Giant Foods can take to create these conditions is by providing benefits to employees. Providing allowances can increase employee performance productivity, of course employee performance plays an important role for the company to achieve the company or organization's goals. The research method used is qualitative with data collection carried out namely observation, interviews and documentation. The selection of sources was carried out by researchers using purposive sampling, that is, researchers chose based on criteria who would be used as research sources, namely the head of human resources, permanent employees and non-contract employees at PT Great Giant Foods Bandar Lampung. The research results show the role of human resource development in providing benefits to PT Great Giant Foods Central Lampung Based on an Islamic Business Perspective. PT Great Giant Foods implements human resource development by providing guidance and job training to improve employee performance. One form of human resource development strategy at PT Great Giant Foods is training. Training is carried out after workers are accepted by the company. This activity was carried out for approximately 2 weeks. Meanwhile, the provision of allowances by PT Great Giant Foods Central Lampung to its employees is in accordance with applicable laws and regulations, where the higher the employee's skills and knowledge, the higher the level of payment. Meanwhile, based on an Islamic business perspective, the allowance system implemented is in accordance with Islamic-based management, namely based on expertise and situation fairly based on their rights through related training to improve human resources, those who have qualifications, the allowances given must be appropriate given based on PT regulations. Great Giant Foods. However, allowances are given based on the type of work provided and type of workforce because the allowances given to permanent employees are different from the allowances given to non-contract employees. Keywords: Benefits, Human Resource Development.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Manajemen Bisnis Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 28 May 2024 04:10
Last Modified: 28 May 2024 04:10
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33375

Actions (login required)

View Item View Item