FENOMENA MAKAM KERAMAT (Studi Kasus Makam Keramat Habib Muhammad Al - athas di Kupang Kota Teluk Betung Utara)

Rizky, Bima Kuswara (2024) FENOMENA MAKAM KERAMAT (Studi Kasus Makam Keramat Habib Muhammad Al - athas di Kupang Kota Teluk Betung Utara). Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI  RIZKY BIMA KUSWARA SAA  135.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of SKRIPSI RIZKY BIMA KUSWARA SAA  FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Fenomena yang terjadi dimakam keramat merupakan hal yang sangat banyak terjadi dalam kegiatan-kegiatan yang dilakukan seperti aktivitas ziarah kubur dan pembacaan do‘a diwilayah makam keramat tersebut. Sebagai bentuk kepercayaan masyarakat terhadap tempat keramat salah satunya ialah makam keramat habib Muhammad Al – athas yang berada di Kupang Kota Teluk Betung Utara Kota Bandar Lampung yang perlu diteliti secara detail, dikarenakan berdirinya makam Habib Muhammad Al – athas tidak secara utuh berdiri atas sejarah dari tokoh yang disebut sebagai sosok habaib, hal ini sangat berpengaruh bagi peziarah yang mendatangi makam keramat habib Muhammad Al – athas sebagai ungkapan melalui kecintaannya kepada Dzuriyat/keturunan Nabi Muhammad SAW sehingga makam habaib merupakan makam yang dianggap sakral bagi umat muslim. Metode yang digunakan penulis dalam melakukan penelitian ialah menggunakan metode kualitatif serta menggunakan pendekatan Sosiologi dan Fenomenologi. Hal yang utama dalam penelitian ini yaitu upaya pengumpulan data berupa hasil Observasi, Wawancara dan Dokumentasi. Data primer yang didapat dalam penelitian ini melibatkan juru kunci makam habib Muhammad Al – athas, Saksi kunci makam habib Muhammad Al – athas, juru kunci makam habib Abdullah bin Muhammad bin Salim Al – Athas di garuntang Bandar lampung, kalangan habaib yang berada diwilayah Teluk Betung, serta aparatul sipil dan warga sekitar makam keramat. Data skunder yang diperoleh berupa rujukan buku, skrispi dan jurnal terdahulu yang relevan dengan data penelitian yang ada. Hasil penelitian menunjukan dari temuan makam habib Muhammad Al – athas yang diteliti menggunakan Teori Fenomenologi Alfred Schutz dan Teori Relasi Kuasa Michel Faucoult dilengkapi dengan Teknik Analisis Sejarah dan Teknik Koherensi menunjukan bahwa makam keramat habib Muhammad Al – athas merupakan sebuah tempat yang masih menyimpan misteri disebabkan sumber informasi yang terbatas mengenai tempat yang disebut sebagai makam dari sosok bernama Muhammad Bin Mukhsin Bin Husain Bin Ja‘far Al – Athas karena tidak adanya bukti sejarah secara ilmiah, serta tidak ada saksi kunci (orang yang menyaksikan) kehidupan habib Muhammad Al – athas, bahkan keturunannya. Sehingga dari temuan makam tersebut menjadi praktik relasi kuasa/hubungan kekuasaan seperti: motif status sosial masyarakat tertentu, motif menjalin hubungan sosial, motif keagamaan dan motif ekonomi yang ada dimakam habib Muhammad Al – athas melalui peran juru kunci terhadap orang – orang yang memiliki kaitan dengan makam tersebut. Demikian terbukanya makam habib Muhammad Al – athas hingga saat ini, menunjukan fenomena yang tak biasa bagi kehidupan masyarakat Kupang Kota, Teluk Betung Utara. Kata Kunci: Fenomena, Relasi Kuasa, Makam Keramat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Perbandingan Agama
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Perbandingan Agama
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 27 May 2024 06:54
Last Modified: 27 May 2024 06:54
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33361

Actions (login required)

View Item View Item