ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK PADA MATERI SUHU DAN PERUBAHANNYA KELAS VII SMP NEGERI 41 BANDAR LAMPUNG

SUSI, MULIAWATI (2022) ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK PADA MATERI SUHU DAN PERUBAHANNYA KELAS VII SMP NEGERI 41 BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PUSAT 1 2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK PADA MATERI SUHU DAN PERUBAHNYA KELAS VII SMP NEGERI 41 BANDAR LAMPUNG Pendidikan merupakan kegiatan yang kompleks, memiliki dimensi yang luas, dan memiliki banyak sekali variabel yang mempengaruhinya. Fisika sendiri merupakan salah satu cabang ilmu pengetahuan alam (IPA) yang mendasari perkembangan teknologi maju dan konsep hidup harmonis dengan alam. Sebagai ilmu yang mempelajari fenomena alam, fisika juga memberikan pembelajaran yang baik bagi manusia untuk hidup selaras dan harmoni berdasarkan hukum alam. Pembelajaran yang efektif adalah pembelajaran yang mampu menyeimbangkan antara potensi otak. Kemampuan berpikir kritis juga dipengaruhi oleh otak. Berdasarkan hasil survey di SMP Negeri 41 Bandar Lampung menunjukkan kurangnya kemampuan berpikir kritis peserta didik pada mengerjakan soal dilihat ketika guru memberikan soal pada saat pembelajaran berlangsung. Kemampuan sebagian peserta didik dalam menganalisis soal fisika yang merupakan indikator dari kemampuan berpikir kritis juga tergolong rendah. Permasalahan penelitian ini adalah Bagaimana hasil analisis kemampuan berpikir kritis peserta didik pada materi suhu dan perubahannya di SMP Negeri 41 Bandar Lampung? Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Penelitian ini masuk kedalam penelitian pendekatan deskriptif. Sumber data yang digunakan adalah siswa Kelas VII SMP Negeri 41 Bandar Lampung. Untuk menganalisis menggunakan metode perhitungan excel. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa : pertama, pada uji tingkat kesukaran terdapat 20 butir soal, diperoleh 2 soal dengan kriteria mudah, 15 soal dengan kriteria sedang dan 2 soal dengan kriteria sukar. Kedua, pada hasil daya beda kemampuan berpikir kritis dari masing-masing indikator kemampuan berpikir kritis yang berjumlah 20 soal mendapatkan kriteria jelek. Ketiga, pada indikator 1 diperoleh hasil rata-rata tes seluruh peserta didik sebesar 37,34% ini tergolongg rendah. Keempat, pada indikator 2 diperoleh hasil rata- iii rata tes sebesar 37,6% ini tergolong rendah. Kelima, pada indikator 3 diperoleh hasil rata-rata tes sebesar 47,93% ini tergolong rata-rata. Keenam, pada indikator 4 diperoleh hasil rata-rata tes sebesar 41,57% ini tergolong rata-rata. Ketujuh, pada indikator 5 diperoleh hasil rata�rata tes sebesar 37,58% ini tergolong rendah. Kedelapan, secara keseluruhan kemampuan berpikir kritis peserta didik pada materi suhu dan perubahannya pada kelas VII SMP Negeri 41 Bandar Lampung mendapatkan presentasi sebesar 38,66% yang menunjukkan bahwa berpikir kitis peserta tersebut masuk kedalam kriteria rendah. Kata kunci : Analisis dan Kemampuan Berpikir Kritis iv ABSTRACT CRITICAL THINKING ABILITY ANALYSIS OF STUDENTS ON TEMPERATURE MATERIALS AND CHANGES IN CLASS VII SMP NEGERI 41 BANDAR LAMPUNG Education is a complex activity, has broad dimensions, and has many variables that influence it. Physics is a branch of natural science (IPA) which underlies the development of advanced technology and the concept of living in harmony with nature. As a science that studies natural phenomena, physics also provides good learning for humans to live in harmony and harmony based on natural laws. Effective learning is learning that is able to balance the potential of the brain. Critical thinking ability is also influenced by the brain. Based on the results of a survey at SMP Negeri 41 Bandar Lampung, it shows that the students' lack of critical thinking skills when working on questions is seen when the teacher gives questions during the learning process. The ability of some students in analyzing physics questions which is an indicator of critical thinking skills is also low. The problem of this research is how are the results of the analysis of students' critical thinking skills on the material temperature and its changes at SMP Negeri 41 Bandar Lampung? This study uses quantitative research methods. This research is included in the descriptive approach research. Sources of data used are students of Class VII SMP Negeri 41 Bandar Lampung. To analyze using excel calculation method. The results of the study can be concluded that: first, in the level of difficulty test there are 20 items, 2 questions with easy criteria are obtained, 15 questions with moderate criteria and 2 questions with difficult criteria. Second, the results of the different critical thinking abilities of each critical thinking ability indicator which amounted to 20 questions received poor criteria. Third, in indicator 1, the average test result for all students is 37.34%, which is low. Fourth, in indicator 2, the average test result of 37.6% is low. Fifth, in indicator 3, the average test result of 47.93% is classified as average. Sixth, in v indicator 4 obtained an average test result of 41.57%, this is classified as average. Seventh, in indicator 5, the average test result of 37.58% is low. Eighth, overall students' critical thinking skills on the material of temperature and its changes in class VII SMP Negeri 41 Bandar Lampung get a presentation of 38.66% which indicates that the participants' critical thinking falls into the low criteria. Keywords: Analysis and Critical Thinking Skills

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Fisika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Fisika
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 12 Jan 2022 04:07
Last Modified: 12 Jan 2022 04:07
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/17071

Actions (login required)

View Item View Item