PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN POGIL (PROCESS ORIENTED GUIDED INQUIRY LEARNING) TERHADAP KEMAMPUAN LITERASI SAINS DAN AKTIVITAS BELAJAR PESERTA DIDIK

DESSY, TUHZAHARA RAMADHANI (2021) PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN POGIL (PROCESS ORIENTED GUIDED INQUIRY LEARNING) TERHADAP KEMAMPUAN LITERASI SAINS DAN AKTIVITAS BELAJAR PESERTA DIDIK. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER ,BAB 1,2,DAPUS DESSY TUHZAHARA RAMADHANI.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI DESSY TUHZAHARA RAMADHANI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (10MB)

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh strategi pembelajaran POGIL (Process Oriented Guided Inquiry Learning) terhadap kemampuan literasi sains dan aktivitas belajar peserta didik SMAN 14 Bandar Lampung. Metode penelitian yang digunakan adalah quasy experimental research dengan desain non equivalent control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas XI MIPA SMAN 14 Bandar Lampung. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik purposive sampling dengan sampel kelas XI MIPA 4 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI MIPA 5 sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan adalah instrumen tes berupa soal essay untuk mengukur kemampuan literasi sains peserta didik dan lembar observasi untuk mengukur aktivitas belajar dan keterlaksanaan strategi pembelajaran POGIL. Berdasarkan hasil perhitungan uji normalitas dan uji homogen, data yang diperoleh pada pemahaman konsep dan aktivitas belajar berdistribusi normal dan homogen kemudian dilanjutkan dengan uji hipotesis berupa uji MANOVA. Hasil analisis data melalui uji MANOVA menggunakan SPSS versi 22 yang menunjukkan nilai sig sebesar 0,036<0,05 sehingga H1 diterima atau terdapat perbedaan kemampuan literasi sains peserta didik yang menggunakan strategi pembelajaran POGIL dan strategi pembelajaran konvensional. Uji MANOVA dilakukan pula untuk mengetahui perbedaan aktivitas belajar peserta didik dan menunjukkan nilai sig sebesar 0,008<0,05 sehingga H1 diterima atau terdapat perbedaan aktivitas belajar peserta didik yang menggunakan strategi pembelajaran POGIL dan strategi pembelajaran konvensional. Uji MANOVA dilakukan pula untuk mengetahui perbedaan aktivitas belajar peserta didik dan menunjukkan nilai sig sebesar 0,004<0,05 sehingga H1 diterima atau terdapat perbedaan kemampuan literasi sains dan aktivitas belajar peserta didik yang menggunakan strategi pembelajaran POGIL dan strategi pembelajaran konvensional. Hasil lembar observasi keterlaksanaan strategi sebesar 85,795 % yang termasuk dalam kategori sangat baik. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh strategi pembelajaran POGIL terhadap kemampuan literasi sains dan aktivitas belajar peserta didik. Kata Kunci : Strategi Pembelajaran POGIL (Process Oriented Guided Inquiry Learning), Kemampuan Literasi Sains, Aktivitas Belajar, Fluida Statis.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Fisika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Fisika
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 21 Jan 2021 07:26
Last Modified: 21 Jan 2021 07:26
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/12970

Actions (login required)

View Item View Item