ANALISIS PERSEDIAAN BAHAN BAKU DAN TENAGA KERJA TERHADAP PENGEMBANGAN USAHA PADA PERSPEKTIF ETIKA BISNIS ISLAM (Studi Pada CV Jaya Bakery Lampung)

AYU, PUTRI LESTARI (2022) ANALISIS PERSEDIAAN BAHAN BAKU DAN TENAGA KERJA TERHADAP PENGEMBANGAN USAHA PADA PERSPEKTIF ETIKA BISNIS ISLAM (Studi Pada CV Jaya Bakery Lampung). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 5.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI KECIL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK Pengembangan usaha kecil sebagai basis ekonomi kerakyatan merupakan salah satu langkah strategi yang perlu ditindak lanjuti dengan langkah nyata. Usaha roti di Kota Bandar Lampung tidak terlepas dari setiap perusahaan harus mengadakan persediaan bahan baku. Persediaan bahan baku penting untuk mendukung kelancaran proses produksi dan penjualan untuk itu persediaan tidak boleh kurang dari jumlah yang dibutuhkan. Tujuan utama dalam usaha menghasilkan tingkat laba yang maksimal merupakan hal yang paling penting dalam suatu perusahaan. Laba dapat memeberikan suatu manfaat yang ekonomis yang tinggi bagi perusahaan sebagai alat untuk menunjang kegiatan oprasional perusahaan, agar perusahaan dapat menjalankan kegiatanya secara terus menerus dan berkesinambungan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan teknik pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi, bertujuan untuk menggali lebih mendalam mengenai informasi dari objek yang akan diteliti. Adapun yang menjadi populasi yaitu 30 karyawan CV Jaya Bakery. Sampel yang digunakan yaitu purposive sampling dengan ciri-ciri yang telah ditentukan oleh peneliti agar mendapatkan hasil yang baik. Dari hasil penelitian yang didapati bahwa pengembangan usaha pada jaya bakery dalam melakukan pengoptimalan persediaan bahan baku belum secara optimal hal ini karena penggunaan metode manual yang digunakan. Namun dengan persediaan bahan baku yang belum optiml dalam pengembangan usahanya, untuk sdm yang digunakan dalam CV Jaya bakery telah memenuhi standar dari perusahaan, yang nantinya akan membantu dalam perkembangan usaha tersebut. Kata Kunci: Persediaan Bahan Baku, Tenaga Kerja, Pengembangan Usaha

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Manajemen Bisnis Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 20 Oct 2022 03:40
Last Modified: 20 Oct 2022 03:40
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/21408

Actions (login required)

View Item View Item