PELAKSANAAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN (SIM) DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN DI DEWAN DAKWAH ISLAMIAH INDONESIA (DDII) PROVINSI LAMPUNG

Rini, Setiawati and Sri Ilham, Nasution PELAKSANAAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN (SIM) DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN DI DEWAN DAKWAH ISLAMIAH INDONESIA (DDII) PROVINSI LAMPUNG. ANALISIS. (Submitted)

[thumbnail of ABSTRAK.docx] HTML
Download (26kB)

Abstract

Abstrak Informasi sebagai salah satu sumber daya strategis organisasi maka informasi yang telah terkumpul dan terolah dengan baik perlu disimpan sebaik mungkin karena informasi yang dimiliki tersebut bisa jadi tidak digunakan segera. Penggunaan informasi dalam suatu organisasi berfungsi sebagai suatu pertimbangan dalam pemecahan masalah dan pengambilan keputusan. Dewan Dakwah Islamiah Indonesia merupakan lembaga yang memanfaatkan SIM sebagai bahan pengambilan keputusan di lembaganya. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif. Data penelitian digali secara mendalam melalui teknik wawancara, observasi dan dokumentasi tentang sistem informasi manajemen dalam pengamilan keputusan di Dewan Dakwah Islamiah Indonesia Provisi Lampung.. Sumber data penelitian dipilih dengan menggunakan non random sampling berdasarkan kriteria tertentu. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan dan peran sistem informasi manajemen dalam pengamilan keputusan di Dewan Dakwah Islamiah Indonesia provisi Lampung Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pelaksanaan sistem informasi manajemen dalam pengambilan keputusan di Dewan Dakwah Islamiah Indonesia Provinsi Lampung ialah pertama, sistem informasi manajemen berbasis komputer dimana semua arsip dan dokumen-dokumen tersimpan dalam sistem komputer dan jika dibutuhkan dalam pencariannya lebih mudah karena hanya dengan mencari nama file, arsip yang dibutuhkan akan ditampilkan. Kedua, Pengambilan keputusan berdasarkan asas musyawarah mufakat. Sedangakan peran sistem informasi manajemen dalam pengambilan keputusan di Dewan Dakwah islamiah Indonesia Provinsi Lampung yakni memudahkan pimpinan dalam pengambilan keputusan karena informasi yang dibutuhkan tersedia, sebagai bahan pertimbangan dalam pengambilan keputusan, sebagai alternatif tindakan dalam pengambilan keputusan dan bahan pengkajian ulang strategi dan rencana organisasi. Kata Kunci: Sistem Informasi Manajemen, Pengambilan Keputusan

Item Type: Article
Subjects: Bimbingan Konseling Islam
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Users 1187 not found.
Date Deposited: 11 Apr 2019 03:38
Last Modified: 11 Apr 2019 03:38
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/6307

Actions (login required)

View Item View Item