PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING BERBANTU MEDIA TANGRAM TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA KELAS V DI SD N 01 WAY DADI SUKARAME BANDAR LAMPUNG

Sundariyawati, Neva (2018) PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING BERBANTU MEDIA TANGRAM TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA KELAS V DI SD N 01 WAY DADI SUKARAME BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of F F.pdf]
Preview
PDF
Download (2MB) | Preview

Abstract

Hasil belajar matematika adalah kemampuan yang didapat peserta didik dengan cara mengukur kemampuan pengetahuan peserta didik. Berdasarkan pra penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar peserta didik di SDN 01 Way Dadi Bandar Lampung masih rendah, hal ini disebabkan kurang bervariasi proses pembelajaran. Maka peneliti ingin mengetahui apakah ada pengaruh hasil belajar matematika dengan menggunakan model pembelajaran problem solving berbantu media tangram terhadap hasil belajar peserta didik. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Quasy experimental design. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik acak. Sampel dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VB sebagai kelas eksperimen dan VC sebagai kelas kontrol, yang kemudian dilakukan uji instrumen diuji coba pada kelas VA dan dihitung validitas, tingkat kesukaran, dan reliabilitas. Uji hipotesis penelitian menggunakan uji t , sebelum dilakukan uji t data diuji prasayarat analisisnya terlebih dahulu yaitu dengan menggunakan nomalitas, homogenitas dan uji N-Gain. Berdasarkan hasil analisis dengan taraf 5% diperoleh thitung = 2,768 > 1,996 dengan demikian H0 ditolak dan H1 diterima. dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran problem solving berbantu media tangram terhadap hasil belajar matematika dan hasil belajar matematika dengan menggunakan model pembelajaran problem solving berbantu media tangram lebih baik daripada hasil belajar matematika dengan menggunakan model pembelajaran explicit instruction. Dengan menggunakan uji N-Gain didapat nilai rata-rata sebesar 0,349 sehingga tingkat keberhasilan peserta didik setelah belajar mengajar dikategorikan pada tingkat sedang. Kata kunci : Model Pembelejaran Problem Solving, Media Tangram, Hasil Belajar Matematika

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Users 516 not found.
Date Deposited: 26 Jul 2018 06:55
Last Modified: 26 Jul 2018 06:55
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/4154

Actions (login required)

View Item View Item