PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PREDICT OBSERVE AND EXPLAIN DISERTAI JURNAL BELAJAR TERHADAP KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN MOTIVASI BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS XI DI SMA GAJAH MADA BANDAR LAMPUNG

Livana, L (2018) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PREDICT OBSERVE AND EXPLAIN DISERTAI JURNAL BELAJAR TERHADAP KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN MOTIVASI BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS XI DI SMA GAJAH MADA BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of AA.pdf]
Preview
PDF
Download (2MB) | Preview

Abstract

Keterampilan proses sains dan motivasi belajar biologi siswa masih rendah, karena pembelajaran Biologi di SMA Gajah Mada Bandar Lampung masih menggunakan metode ceramah dan diskusi proses pemebelajarannya masih berpusat pada guru sehingga keterampilan proses sains dan motivasi belajar biologi siswa masih rendaah. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini yakni: (1) seberapa besar pengaruh model pembelajaran predict observe and explain disertai jurnal belajar terhadap keterampilan proses sains? (2) seberapa besar pengaruh pada siswa yang memiliki motivasi belajar biologi tinggi, sedang, rendah terhadap keterampilan proses sains? (3) seberapa besar interaksi antara proses pembelajaran dengan motivasi belajar biologi terhadap keterampilan proses sains? Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) seberapa besar pengaruh model pembelajaran predict observe and explain disertai jurnal belajar terhadap keterampilan proses sains (2) seberapa besar pengaruh pada siswa yang memiliki motivasi belajar biologi tinggi, sedang, rendah terhadap keterampilan proses sains (3) interaksi antara proses pembelajaran dengan motivasi belajar biologi terhadap keterampilan proses sains. Adapun jenis penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif dengan desain faktorial 2 x 3. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu tes berupa soal essay dan lembar observasi keterampilan proses sains serta angket motivasi belajar. Untuk uji hipotesis pada penelitian ini yaitu uji ANAVA 2 jalan sel tak sama. Berdasarkan hasil penelitian dengan menggunakan model pembelajaran POE di kelas eksperimen dan dengan model DI di kelas kontrol diperoleh hasil analisis dengan menggunakan uji ANAVA 2 jalan sel tak sama yaitu Fa hitung=4,91>Ftabel=3,98 sehingga H0A ditolak. Artinya model pembelajaran POE disertai jurnal belajar dapat meningkatkan keterampilan proses sains sebesar 4,91, Fb hitung=9,75>Ftabel=3,13 sehingga H0B ditolak Artinya siswa yang memiliki motivasi belajar tinggi lebih baik daripada siswa yang memiliki motivasi belajar sedang dan rendah terhadap keterampilan proses sains. Sehingga terdapat pengaruh sebesar 9,75 motivasi belajar terhadap keterampilan proses sains, Fab hitung=1,75<Ftabel=3,13 sehingga H0AB diterima. Artinya model pembelajaran dengan motivasi belajar tidak ada hubungannya dalam meningkatkan keterampilan proses sains siswa. Kata kunci: Keterampilan proses sains, Model Pembelajaran POE, Jurnal Belajar, dan Sikap ilmiah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Biologi
Depositing User: Users 516 not found.
Date Deposited: 25 Jul 2018 07:45
Last Modified: 25 Jul 2018 07:45
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/4140

Actions (login required)

View Item View Item