ANALISIS INTEGRASI INDEKS HARGA SAHAM SYARIAH PADA PASAR MODAL SYARIAH INDONESIA, MALAYSIA, CHINA, DAN JEPANG (Periode Mei 2011 – Desember 2016)

SYINTIA, AYU SYINTIA (2018) ANALISIS INTEGRASI INDEKS HARGA SAHAM SYARIAH PADA PASAR MODAL SYARIAH INDONESIA, MALAYSIA, CHINA, DAN JEPANG (Periode Mei 2011 – Desember 2016). Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI SYINTIA.pdf]
Preview
PDF
Download (4MB) | Preview

Abstract

Kondisi perekonomian disuatu Negara tidak lagi hanya ditentukan oleh Negara itu sendiri. Saat ini perekonomian di Negara lain juga menjadi sangat berpengaruh terhadap perekonomian Negara lainnya. Pasar modal memiliki peran penting dalam perekonomian suatu Negara karena pasar modal menjalankan dua fungsi utama yaitu sarana untuk pendanaan usaha bagi perusahaan yang dapat mendorong perusahaan melakukan ekspansi pasar dan dapat untuk penambahan modal, sedangkan fungsi kedua sebagai wadah atau sarana yang dapat digunakan oleh investor untuk menginvestasikan uangnya. Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah Dow Jones Islamic World Malaysia Index (DJMY25D), Dow Jones Islamic Market China (DJICHKU) dan Dow Jones Islamic Market Jepang Index (DJIJP) secara simultan dan parsial terintegrasi terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI.JK). Dalam hal ini penulis menggunakan beberapa teori diantaranya yaitu teori tentang investasi, pasar modal, pasar modal syariah, DJIM (Dow Jones Islamic Market), integrasi pasar modal dan indeks harga saham. Penelitian ini menggunakan data kuantitatif yaitu data yang diukur dalam suatu skala numerik (angka). Periode penelitian tahun 2011-2016. Variabel independen dari penelitian ini adalah DJMY25D, DJICHKU dan DJIJP. Sedangkan variabel dependennya adalah ISSI.JK. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, yaitu indeks harga closing price diakhir bulan. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan terlebih dahulu melakukan uji asumsi klasik. Untuk mengetahui pengaruh secara simultan digunakan uji F dan untuk mengatuhi pengaruh secara parsial digunakan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan DJMY25D, DJICHKU dan DJIJP mempunyai pengaruh terhadap ISSI.JK. Namun secara parsial yang berpengaruh positif terhadap ISSI.JK hanya DJMY25D, sedangkan DJICHKU dan DJIJP berpengaruh negatif terhadap ISSI.JK. DJMY25D berpengaruh positif dan signifikan terhadap ISSI.JK artinya jika profitabilitas DJMY25D meningkat maka ISSI.JK meningkat. Akan tetapi berbeda dengan hipotesis yang diajukan, DJICHKU berpengaruh positif terhadap ISSI.JK. Sedangkan DJIJP berpengaruh negatif. Berdasarkan hasil uji determinasi besarnya nilai Adjusted R Square adalah 0.207, hal ini berarti 20,7% variasi ISSI.JK dapat dijelaskan oleh variasi dari tiga variabel yang berpengaruh terhadap ISSI.JK. sedangkan sisanya (100% - 20.7% = 79,3%) dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam model persamaan regresi. Kata kunci : Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI.JK), Jones Islamic World Malaysia Index (DJMY25D), Dow Jones Islamic Market China (DJICHKU), Dow Jones Islamic Market Jepang Index (DJIJP).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 19 Jul 2018 06:37
Last Modified: 19 Jul 2018 06:37
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/4071

Actions (login required)

View Item View Item