FUNGSI PENGWASAN BAGI PEMBINAAN DI LEMBAGA RUMAH YATIM WAY HALIM BANDAR LAMPUNG

Azhari, A (2018) FUNGSI PENGWASAN BAGI PEMBINAAN DI LEMBAGA RUMAH YATIM WAY HALIM BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of AZHARI_1441030117.pdf] PDF
Download (5MB)

Abstract

Rumah Yatim merupakan sebuah organisasi nasional yang bergerak dalam pengasuhan anak-anak yatim dan dhuafa. Karena didalamnya ada anakanak yang belum mencapai mukallaf, tapi telah terputus nafkah dan kasih sayang dari orangtua dan keluarganya, Rumah Yatim ini juga merupakan rumah tempat untuk memproses kemandirian anak anak. Pengurus senantiasa meminimalkan kekeliruan, dengan melihat peluangpeluang yang baik, dan memanfaatkannya dengan cara yang cermat. Pengawasan merupakan tindakan manajemen paling akhir, sehingga dapat menghasilkan penyelesaian di awal dan di akhir. Dalam penelitian berusahan meminimalisirkan dan menemukan kejangagalan yakni kurangnya pengawasan pengurus, kepada anak-anak sehingga pengurus tidak lagi melihat prilaku dan tindakan, sholat tidak di arahkan, pulang sekolah tidak tepat waktu,anak main tidak di awasi sehingga muncul perkelahian, Dan anak remaja ada yang merokok, sehingga tidak dapat memberikan contoh yang baik kepada yang lebih muda, dan peneliti ingin melihat pengawasan yang dijalankan di Lembaga Rumah Yatim tersebut. Sehubungan dengan hal di atas, penulis merasa tertarik untuk melakukan penelitian, yang dirumuskan dalam masalah yaitu,” Bagaimana Fungsi Pengawasan Bagi Pembinaan Anak di Way Halim Bandar Lampung”. Penelitian menggunakan jenis penelitian lapangan (field research) , dengan mengangkat data-data yang terdapat di Rumah yatim tentang Pengawasan dan Pembinaan anak. Penelitian ini bersifat deskriptif (deskriptif research), yaitu menggambarkan keadaan pengawasan anak-anak yatim yang sebenarnya sesuai dengan objek penelitian. Untuk memudahkan penelitian menggunakan snowball sampling. Analisa yang digunakan adalah analisa kualitatif. Menggunakan metode wawancara bebas terpimpin dan dokumentasi. Temuan-temuan dalam penelitian ini, Fungsi pengawasan yang dilakukan Lembaga Rumah Yatim bagi pembinaan anak-anak yatim, untuk mengawali sebuah perencanaan yang dijalankan pengurus dan kepala cabang. Perencanaan sudah cukup baik kemudian dijabarkan dari struktur organisasi dengan mengatur aktivitas dan melakukan tindakan untuk mengetahui perkembangannya. Perencanaan dijadikan standar anak-anak yatim dalam memberikan nilai keteladanan dan mencegah nilai-nilai yang tidak baik muncul, lalu memperhatikan hubungan sosial anak-anak sehingga dapat meminimalisir antisosial, dan mampu memperbaiki hubungan sosial secara internal maupun eksternal

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 25 Jun 2018 06:30
Last Modified: 25 Jun 2018 06:30
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/3762

Actions (login required)

View Item View Item