Penguatan Nilai-Nilai Toleransi Antar Umat Beragama Pada Remaja ( Studi Kasus di Pekon Pagar Dewa Lampung Barat )

FERA, JUNIANTI (2024) Penguatan Nilai-Nilai Toleransi Antar Umat Beragama Pada Remaja ( Studi Kasus di Pekon Pagar Dewa Lampung Barat ). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER, BAB 1, BAB 2, DAPUS.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI FERA JUNIANTI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan “ Penguatan Nilai Nilai Toleransi Antar Umat Beragama Pada Remaja ( Studi Kasus di Pekon Pagar Dewa Lampung Barat )”. Penelitian ini adalah penelitian studi kasus dengan menggunakan pendekatan kualitatif, dalam hal ini mengamati bagaimana peran peratin dalam menguatkan nilai nilai toleransi antar umat beragama pada remaja serta faktor kendala peratin dalam menguatkan nilai nilai toleransi antar umat beragama pada remaja di Pekon Pagar Dewa Lampung Barat. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data wawancara,observasi dan dokumentasi. Data primer diperoleh langsung dari Peratin Pekon Pagar Dewa dan masyarakat Pekon Pagar Dewa, sedangkan data sekunder berupa dokumen pekon, buku serta dokumen lainnya. Semua data tersebut merupakan bahan-bahan untuk mendeskripsikan Peran Peratin Menguatkan Nilai Nilai Toleransi Antar Beragama Beragama Pada Remaja ( Studi Kasus di Pekon Pagar Dewa Lampung Barat ). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa beberapa permasalahan yang dapat di selesaikan yang terjadi pada remaja pekon pagar dewa yang menyangkut keyakinan dan agama salah satunya adalah peran peratin pekon pagar dewa menjalankan peran dengan sangat baik dalam menguatkan nilai nilai toleransi antar umat beragama khususnya pada remaja. Remaja merupakan generasi penerus bangsa di masa depan, remaja akan bertumbuh besar dengan kondisi dan keadaan sesuai dengan sekitarnya, Remaja akan dihadapkan pada perbedaan perbedaan yang mungkin tidak mereka temui di sekitar lingkungan nya, oleh sebab itu toleransi beragama menjadi salah satu hal penting dimiliki oleh remaja. Maka penting sekali adanya penguatan nilai nilai toleransi antar umat beragama pada remaja di Pekon Pagar Dewa Lampung Barat. Nilai nilai toleransi beragama itu sendiri meliputi sikap saling menghargai dan menghormati, menegakkan keadilan, tidak menjadikan suku, agama seseorang sebagai bahan untuk bercanda, tidak merundung kepada kelompok tertentu dan lain lain Beberapa langkah yang dilakukan oleh peratin Pekon Pagar Dewa adalah merangkul orang tua, gaya komunikasi yang baik kepada remaja, memberi perhatian dan juga apresiasi pada perkumpulan remaja serta menetapkan peraturan yang harus di patuhi oleh seluruh masyarakat Pekon Pagar Dewa. iii Namun terdapat faktor kendala peratin dalam menguatkan nilai nilai toleransi antar umat beragama yaitu sikap labil yang ada didiri seorang remaja yang menjadikan mereka berlaku sesuai dengan kehendak mereka dan terkadang tanpa memikirkan dampak yang akan mereka alami. Selanjutnya beberapa remaja hanya sesekali mengikuti kegiatan pekon dan memilih bermain dengan handphone nya.dan yang terakhir kurang nya pengawasan orang tua terhadap anak remaja nya yang mana ini akan menjadi kendala pula bagi peratin dalam menguatkan nilai nilai toleransi. Kata Kunci :Nilai Toleransi Antar Umat Beragama, Remaja. iv ABSTRACT This research aims to describe " Strengthening the Values of Inter-Religious Tolerance in Adolescents (Case Study in Pagar Dewa Village, West Lampung)". This research is a case study research using a qualitative approach, in this case observing the role of the village head in strengthening the values of inter-religious tolerance among teenagers as well as the obstacle factors for the village head in strengthening the values of inter-religious tolerance among teenagers in Pagar Dewa village, West Lampung. This research uses interview, observation and documentation data collection techniques. Primary data was obtained directly from the village head of Pagar Dewa village and the Pagar Dewa village community, while secondary data was in the form of pekon documents, books and other documents. All of this data is material to describe the role of the village head in strengthening the values of inter-religious tolerance among teenagers (case study in Pagar Dewa village, West Lampung). The results of this research show that several problems that can be resolved that occur among Pekon Pagar Dewa teenagers involving belief and religion, one of which is the role of Peratin Pekon Pagar Dewa, plays a very good role in strengthening the values of tolerance between religious communities, especially in teenagers.Teenagers are the next generation of the nation in the future, teenagers will grow up with conditions and circumstances in accordance with their surroundings, Teenagers will be faced with differences that they may not encounter in their environment, therefore religious tolerance is one of the important things that teenagers have . So it is very important to strengthen the values of religious tolerance among teenagers in Pagar Dewa village, West Lampung. The values of religious tolerance itself include mutual respect and respect, upholding justice, not making a person's tribe or religion a topic for jokes, not bullying certain groups, etc. Some of the steps taken by Peratin Pekon Pagar Dewa are embracing parents, a good communication style with teenagers, giving attention and appreciation to youth groups and establishing rules that must be obeyed by the entire Pekon Pagar Dewa community. However, there is a significant obstacle in strengthening the values of tolerance between religious communities, namely the unstable attitude of teenagers which makes them act according to their wishes and sometimes without thinking about the impacts they v will experience. Furthermore, some teenagers only occasionally take part in village activities and choose to play with their cellphones. And finally, there is a lack of parental supervision of their teenage children, which will also be an obstacle for teachers in strengthening the values of tolerance Key Word: The Value Of Religious Tolerance, Teenagers.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 16 Jul 2024 03:49
Last Modified: 16 Jul 2024 04:22
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33933

Actions (login required)

View Item View Item