ANALISIS HUKUM EKONOMI SYARIAH TENTANG TRANSAKSI GESEK TUNAI PADA PAYLATER SHOPEE (Studi Pada Online Shopee Narindadm)

IKHSAN, NUGRAHA (2024) ANALISIS HUKUM EKONOMI SYARIAH TENTANG TRANSAKSI GESEK TUNAI PADA PAYLATER SHOPEE (Studi Pada Online Shopee Narindadm). Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of Awal-BAB II dan Daftar Pustaka.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of Skripsi Ikhsan Nugraha Full.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Gesek tunai adalah praktik di mana pelanggan menggunakan kredit saldo Paylater mereka untuk mendapatkan uang tunai dengan cara membuat transaksi fiktif, seperti melakukan pembelian online tanpa menerima barang. Fitur Shopee Paylater, yang awalnya dirancang sebagai metode pembayaran dengan opsi angsuran atau pembayaran nanti, kini dimanfaatkan untuk menarik uang tunai dari saldo kredit pengguna pada akun Shopee mereka. Praktik transaksi gesek tunai ini dilakukan oleh Online Shopee Narindadm untuk mendapatkan upah biaya potongan pada setiap transaksi yang dilakukan, namun kurangnya pemahaman dalam bertransaksi praktik semacam ini melanggar prinsip-prinsip hukum ekonomi syariah yang mengedepankan keadilan dan transparansi. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana proses dan praktik transaksi gesek tunai Paylater serta pandangan hukum ekonomi syariah mengenai transaksi tersebut di Online Shopee Narindadm. Penelitian ini menggunakan metode penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif. Fokus utama penelitian adalah praktik transaksi gesek tunai pada Online Shopee, dengan subfokus analisis hukum ekonomi syariah tentang transaksi gesek tunai di Online Shopee Narindadm. Penelitian ini mengadopsi metode penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif, Fokus penelitian yaitu praktik transaksi gesek tunai pada Online Shopee dan subfokus penelitian ini adalah analisis hukum ekonomi syariah tentang transaksi gesek tunai di Online Shopee Narindadm. Data utama diperoleh melalui wawancara dengan Narindadm dan pengguna gesek tunai, sementara data pendukung diperoleh dari dokumentasi dan sumber-sumber teoritis dari perpustakaan. Proses analisis data melibatkan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa praktik transaksi gesek tunai pada Paylater Shopee di Online Shopee Narindadm, meskipun secara teknis memenuhi rukun dan syarat hukum ekonomi syariah yang terdapat pada akad ijarah, termasuk sewa jasa yang sifatnya dalam tanggungan dengan pembayaran yang dilakukan langsung. Namun, keberadaan transaksi fiktif dalam praktik tersebut menjadikannya fasid (rusak) atau cacat karena terdapat unsur gharar (penipuan) yang terlibat dalam transaksi gesek tunai Paylater di Online Shopee Narindadm, sehingga praktik ini dianggap tidak sah dan haram menurut hukum syariah. Kata Kunci: Gesek Tunai, Paylater Shopee, Hukum Ekonomi Syariah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Divisions: Fakultas Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 15 Jul 2024 07:08
Last Modified: 15 Jul 2024 07:08
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33924

Actions (login required)

View Item View Item