BIMBINGAN KONSELING BAGI PENYANDANG DISABILITAS KORBAN PELECEHAN SEKSUAL DI DAMAR ADVOKAT LAMPUNG

DIRGA, TRIANANDA (2024) BIMBINGAN KONSELING BAGI PENYANDANG DISABILITAS KORBAN PELECEHAN SEKSUAL DI DAMAR ADVOKAT LAMPUNG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI CETAK DIRGA .pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Pelecehan seksual merupakan suatu momok yang mengerikan bagi masyarakat, hal ini dapat terjadi kapan dan dimana saja. Pelecehan seksual pada dasarnya merupakan kenyataan yang ada dalam masyarakat dewasa ini bahwa tindak kekerasan terhadap perempuan banyak dan seringkali terjadi di mana-mana, demikian juga dengan kekerasan/pelecehan seksual terlebih perkosaan. Kekerasan terhadap perempuan adalah merupakan suatu tindakan yang sangat tidak manusiawi, padahal perempuan berhak untuk menikmati dan memperoleh perlindungan hak asasi manusia dan kebebasan asasi di segala bidang.Berdasarkan Hasil Catatan Tahunan (CATAHU) Komnas Perempuan tahun 2018 melalui data lembaga layanan di Indonesia, menemukan bentuk dan jenis kekerasan terhadap perempuan di ranah publik atau komunitas. Ranah komunitas adalah di lingkungan kerja, bermasyarakat, bertetangga, ataupun lembaga pendidikan atau sekolah sebanyak 76%. Kekerasan terhadap perempuan di ranah publik atau komunitas adalah kekerasan seksual yaitu pencabulan 911, pelecehan seksual 704 dan perkosaan 699. Pelecehan seksual menyebabkan dampak yang sangat buruk bagi korbannya, Kekerasan seksual dapan menyebabkan terganggunya Kesehatan mental bagi seseorang yang menjadi korban pelecehan seksual yang berdampak lagi pada perbuhan pola perilaku yang negatif pada diri korban. Tujuan Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana proses bimbingan konseling yang dilakukan oleh konselor dalam menangani kasus pelecehan seksual pada penyandang disabilitas, selain itu penelitian ini juga dilakukan untuk mengetahui teori atau pendekatan apa yang sesuai dalam menangani kasus pelecehan seksual pada penyandang disabilitas. Dalam pengambilan sampling dan data penelitian peneliti menggunakan purposive sampling, penulis menetapkan 2 orang yaitu Afrintina, S.H., M.H. selaku konselor dan konsultan hukum di DAMAR Advokat Lampung dan Ana Yunita Pratiwi selaku Direktur di DAMAR Advokat Lampung. Serta beberapa kasus pelecehan seksual pada penyandang disabilitas yang pernah dalam pelayanan DAMAR Advokat Lampung. Berdsarkan hasil penelitian ini, maka dapat penulis simpulkan betapa besarnya kontribusi Lembaga Advokasi Damar bagi kesejahteraan penyandang disabalitas. Banyaknya program kerja dan kegiatan yang terus dikembangkan dan telah berhasil direalisasikan iii oleh Lembaga Advokasi Damar sehingga hal ini sangat mambantu para penyandang disabilitas yang menjadi korban kekerasan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab tersebut dan kegiatan tersebut dapat membantu para korban kekerasan kembali kepada rasa percaya diri dan kembali dapat bersosialisasi dengan lingkungan sosial seperti sedia kala. Berdasarkan analisis data diatas teori pendekatan konseling eksistensial-humanistik penyandang disabilitas merupakan pendekatan yang paling relevan untuk digunakan oleh konselor dalam memberikan layanan konseling pada penyandang disabilitas korban pelecehan seksual. Kata Kunci: Bimbingan Konseling, Penyandang Disabilitas, Korban, Pelecehan Seksual iv ABSTRACT Sexual harassment is a terrible scourge for society, it can happen anytime and anywhere. Sexual harassment is basically a reality in today's society that acts of violence against women are numerous and often occur everywhere, as well as sexual violence/harassment, especially rape. Violence against women is a very inhumane act, even though women have the right to enjoy and obtain protection of human rights and fundamental freedoms in all fields. Based on the results of the 2018 National Commission on Violence Against Women's Annual Records (CATAHU) through a data agency on services in Indonesia, it found the forms and types of violence against women in the public or community sphere. The community domain is in the work environment, community, neighbors, or educational institutions or schools as much as 76%. Violence against women in the public or community sphere is sexual violence, namely sexual abuse 911, sexual disclosure 704 and rape 699. Sexual harassment causes very bad impacts for the victim. the development of negative behavioral patterns in the victim. The aim of this research was to find out how the counseling process is carried out by counselors in handling cases of sexual disclosure in people with disabilities. Apart from that, this research was also carried out to find out what theories or approaches are appropriate in handling cases of sexual disclosure in people with disabilities. In taking samples and research data, the researcher used purposive sampling, the author determined 2 people, namely Afrintina, S.H., M.H. as counselor and legal consultant at DAMAR Advocate Lampung and Ana Yunita Pratiwi as Director at DAMAR Advocate Lampung. As well as several cases disclosed of people with disabilities who had received sexual services from DAMAR Advocate Lampung. Based on the results of this research, the author can conclude how big the contribution of the Damar Advocacy Institute is to the welfare of people with disabilities. There are many work programs and activities that continue to be developed and have been successfully realized by the Damar Advocacy Institute so that this really helps people with disabilities who are victims of violence by irresponsible people and these activities can help victims of violence return to their sense of self-confidence. and can return to socializing with the social environment as before. Based on the theoretical data v analysis above, the existential-humanistic counseling approach for people with disabilities is the most relevant approach to be used by counselors in providing counseling services to people with disabilities who are victims of sexual understanding. Keyword : Counseling, disabilities, Victim, sexual harassment

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Bimbingan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 05 Jul 2024 03:30
Last Modified: 05 Jul 2024 08:28
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33782

Actions (login required)

View Item View Item