IMPLEMENTASI LAYANAN KONSELING KELOMPOK MENGGUNAKAN TEKNIK BEHAVIORAL CONTRACT DALAM MENGURANGI PERILAKU MEMBOLOS PESERTA DIDIK DI SMP NEGERI 4 ABUNG TIMUR LAMPUNG UTARA

Wahyu, Priyatin (2024) IMPLEMENTASI LAYANAN KONSELING KELOMPOK MENGGUNAKAN TEKNIK BEHAVIORAL CONTRACT DALAM MENGURANGI PERILAKU MEMBOLOS PESERTA DIDIK DI SMP NEGERI 4 ABUNG TIMUR LAMPUNG UTARA. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER BAB 1&2+DAPUSS.pdf] PDF
Download (10MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (10MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tujuan yang akan dicapai untuk mengetahui Implementasi Layanan Konseling Kelompok Teknik Behavioral Conctract Dalam Mengurangi Perilaku Membolos Peserta Didik di SMP Negeri 4 Abung Timur Lampung Utara.membolos merupakan salah satu bentuk dari kenakalan peserta didik yang melanggar aturan, jika tidak segera diselesaikan maka akan menimbulkan dampak yang lebih parah. Maka penelitian ini merupakan penelitian teknik behavioral contract dengan mengunakan metode studi kasus dalam hal ini dengan mengamati perilaku membolos peserta didik di SMP Negeri 4 Abung Timur Lampung Utara, bagaimana guru BK melaksanakan layanan konseling kelompok teknik behavioral contract. Penelitian ini menggunakan tekhnik pengumpulan data dari hasil wawancara dan pengamatan. Data primer didapakan secara langsung dari responden mengenai pelaksanaan teknik behavioral contract sedangkan data sekunder berupa teori-teori dan mengamati perilaku membolos peserta didikserta beberapa data lainnya sebagai penunjang penelitian yang didapatkan dari perpustakaan, observasi dan dokumentasi. Semua data yang didapat tersebut ialah bahan-bahan untuk mendeskripsikan perilaku membolos peserta didik di SMP Negeri 4 Abung Timur Lampung Utara. Hasil dari penelitian yang didapat tentang mengetahui Implementasi Layanan Konseling Kelompok Teknik Behavioral Conctract Dalam Mengurangi Perilaku Membolos Peserta Didik SMP Negeri 4 Abung Timur Lampung Utara, langkah-langkah yang digunakan guru BK antara lain: 1) Tahap penyampaian tujuan dari konseling kelompok teknik behavioral conctract, 2) Tahap penjelasan langkah-langkah kegiatan, 3) Tahap mengarahkan kegiatan, 4) Tahap peralihan, 5) Tahap penutup. Guru BK melaksanakan layanan konseling kelompok dalam mengurangi perilaku membolos peserta didik serta dengan adanya hasil wawancara, observasi dan dokumentasi. Menunjukkan bahwa guru BK sudah melaksanakan layanan konseling kelompok menggunakan media tatap muka, PowerPoint, dan papan tulis. Layanan konseling kelompok yang sudah dilakukan oleh guru BK kepada peserta didik sangat efektif dalam mengurangi perilaku membolos peserta didik. Kata Kunci: Behavioral Conctract, Konseling Kelompok, Perilaku Membolos iv ABSTRACT This research aims to describe the objectives that will be achieved in order to determine the Implementation of Behavioral Contract Technique Group Counseling Services in Reducing Truant Behavior of Class VIII Students at SMP Negeri 4 Abung Timur, North Lampung. Truancy is a form of student delinquency that violates the rules, if not resolved immediately, it will have a more severe impact. So this research is a study of behavioral contract techniques using the case study method, in this case by observing the truancy behavior of students at SMP Negeri 4 Abung Timur, North Lampung, how guidance and counseling teachers carry out behavioral contract technique group counseling services. This research uses data collection techniques from interviews and observations. Primary data was obtained directly from respondents regarding the implementation of behavioral contract techniques, while secondary data was in the form of theories and observing students' truant behavior as well as several other data to support research obtained from the library, observation and documentation. All the data obtained is material to describe the truant behavior of students at SMP Negeri 4 Abung Timur, North Lampung. The results of the research obtained regarding the implementation of Behavioral Contract Technique Group Counseling Services in Reducing Truancy Behavior in Students of SMP Negeri 4 Abung Timur, North Lampung, the steps used by guidance and counseling teachers include: 1) Stage of conveying the objectives of behavioral technique group counseling contract, 2) Stage of explaining activity steps, 3) Stage of directing activities, 4) Transition stage, 5) Closing stage. BK teachers carry out group counseling services to reduce students' truant behavior using the results of interviews, observations and documentation. Shows that the BK teacher has implemented group counseling services using face-to-face media, PowerPoint and whiteboards. The group counseling services provided by guidance and counseling teachers to students are very effective in reducing students' truant behavior. Keywords: Behavioral Contract, Group Counseling, Truant Behavior

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Bimbingan Konseling
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan Konseling
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 26 Jun 2024 03:36
Last Modified: 26 Jun 2024 04:25
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33684

Actions (login required)

View Item View Item