PENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

Riswandi, Alkodri (2024) PENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 5.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI RISWANDI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Kinerja keuangan perusahaan dapat menunjukkan efektifitas dan efisien suatu organisasi dalam rangka mencapai tujuan. Efektifitas menunjukkan kemampuan perusahaan untuk memilih tujuan yang tepat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui mengetahui pengaruh likuiditas terhadap harga saham pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, mengetahui pengaruh Profitabilitas terhadap harga saham pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, mengetahui pengaruh Rentabilitas terhadap harga saham pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia serta Likuiditas (LDR), Profitabilitas (ROA), Rentabilitas secara simultan berpengaruh terhadap harga saham pada perusahaan perbankanyang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Metode pada penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Jenis penelitian ini menggunakan analisis desktiptif yaitu sejenis penelitian data yang mmebantu dalam menggambarkan mendemonstrasikan, atau membantu meringkas poin-poin data sehingga pola-pola itu dapat berkembang yang memenuhi semua kondisi data. Hasil peneltian menunjukkan bahwa modal tidak mempengaruhi harga saham perusahaan perbankan di Bursa Efek Indonesia pada periode 2019-2022. Likuiditas (LDR) tidak berpengaruh secara signifikan terhadap harga saham, sesuai dengan penelitian sebelumnya. Namun, profitabilitas (ROA) dan rentabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham, menunjukkan bahwa kinerja perusahaan dalam menghasilkan laba mempengaruhi minat investor dan potensi dividen yang lebih tinggi. Informasi ini penting bagi investor dalam pengambilan keputusan investasi di sektor perbankan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 26 Jun 2024 03:24
Last Modified: 26 Jun 2024 03:24
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33682

Actions (login required)

View Item View Item