KOLONISASI DI BELITANG 1937-1940: LATAR, PERKEMBANGAN, DAN KEHIDUPAN ORANG JAWA

INDAH, PUTRI RAMADANI (2024) KOLONISASI DI BELITANG 1937-1940: LATAR, PERKEMBANGAN, DAN KEHIDUPAN ORANG JAWA. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI (COVER-BAB 1-BAB 2 dan DAPUS).pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian kolonisasi di Belitang 1937-1940 berfokus pada latar belakang, perkembangan, dan kehidupan kolonis. Pertanyaan penelitian meliputi penyebab kolonisasi di Belitang pada periode tersebut, evolusi kolonisasi, dan kondisi sosial-ekonomi, agama, serta pemerintahan kolonis. Metode penelitian yang diterapkan adalah metode sejarah atau historis, yang terdiri dari tahapan heuristik, verifikasi, interpretasi, dan historiografi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kolonisasi di Belitang dipicu oleh pertumbuhan pesat penduduk di Pulau Jawa, memicu percobaan kolonisasi di wilayah tersebut. Program kolonisasi sukses mengurangi kepadatan penduduk dan mengatasi kemiskinan dengan mengembangkan sektor ekonomi. Para kolonis juga berhasil beradaptasi dengan masyarakat lokal, menciptakan harmoni antar kelompok. Implikasi dari penelitian ini bagi sejarah Indonesia adalah pemahaman yang lebih mendalam tentang dinamika kolonisasi pada masa itu, serta pentingnya interaksi yang harmonis antara kolonis dan penduduk asli dalam proses pembangunan dan kehidupan sosial di wilayah tersebut. Kata kunci: Kolonisasi, Belitang, Keresidenan Palembang. iii ABSTRACT Colonization research in Belitang, 1937-1940 focuses on the background, development and life of the colonists. Research questions include the causes of colonization in Belitang during that period, the evolution of colonization, and the socio-economic conditions, religion, and government of the colonists. The research method applied is the historical method, which consists of heuristic, verification, interpretation and historiography stages. The research results show that colonization in Belitang was triggered by the rapid population growth on the island of Java, triggering colonization experiments in the region. The colonization program was successful in reducing population density and overcoming poverty by developing the economic sector. The colonists also managed to adapt to local society, creating harmony between groups. The implications of this research for Indonesian history are a deeper understanding of the dynamics of colonization at that time, as well as the importance of harmonious interactions between colonists and indigenous people in the development process and social life in the region. Keywords: Colonization, Belitang, Palembang Residency.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Sejarah Peradaban Islam
Divisions: Fakultas Adab > Sejarah Peradaban Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 10 Jun 2024 04:29
Last Modified: 10 Jun 2024 04:54
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33551

Actions (login required)

View Item View Item