PENGARUH PAJAK PARKIR DAN PAJAK REKLAME TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH KOTA BANDAR LAMPUNG MENURUT PRESPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Badan Pengelola Pajak Dan Retribusi Daerah Kota Bandar Lampung Tahun 2018-2022)

Karisma, Yoga Febrianto (2024) PENGARUH PAJAK PARKIR DAN PAJAK REKLAME TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH KOTA BANDAR LAMPUNG MENURUT PRESPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Badan Pengelola Pajak Dan Retribusi Daerah Kota Bandar Lampung Tahun 2018-2022). Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 5.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI KARISMA YOGA FEBRIANTO.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Pendapatan Asli Daerah (PAD) terdiri dari penerimaan pajak, retribusi, kekayaan daerah yang dipisahkan dan pendapatan lain-lain yang sah. Pajak Daerah merupakan sumber penerimaan yang memiliki kontribusi sangat besar terhadap PAD Kota Bandar Lampung. Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui pengaruh pajak parkir dan pajak reklame terhadap ( PAD ) kota Bandar lampung tahun 2018-2022. Tujuan penelitian ini adalah untuuk megkaji apakah pajak parkir dan pajak reklame memiliki pengaruh secara signifikan dalam kontribusi pendapatan asli daerah kota Bandar lampung.Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan mengunakan metode analisis regresi linear berganda, kemudian di analisis secara statistikmenggunakan uji asumsi klasik yaitu uji normalitas,uji heteroskedastisitas, dan juga uji multikolinearitas dan di analisis menggunakan uji t ( parsial ), uji F ( simultan ) dan koefisien determinasi dengan menggunakan bantuan aplikasi SPSS25. Berdasarkan hasil penelitian ini diketahui bahwa pajak parkir memiliki pengaruh terhadap PAD Kota Bandar Lampung pada tahun 2018-2022. Hal ini dapat ditunjukkan dengan nilai hasil uji t yaitu pajak parkir memiliki Thitung sebesar 3.103 dan Ttabel sebesar 2.290 yang berrti Thitung > Ttabel yang berrti Ha di terima dan Ho di tolak yang berarti pajak parkir memiliki pengaruh terhadap PAD. Kemudian pajak reklame tidak memiliki pengaruh terhadap PAD kota Bandar lampung tahun 2018-2022 hal ini dapat di buktikan dengan nilai signifikasi 0,940 > 0,05. Kemudian secara simultan (Uji F) Pajak parkir dan Pajak Reklame secara bersama-sama tidak berpengaruh terhadap PAD Kota Bandar Lampung tahun 2018-2022Hal ini ditunjukkan dengan nilai signifikansi sebesar 0,122 > 0,05. Ditinjau dalam perspektif Ekonomi Islam pemungutan Pajak parkir dan Pajak Reklame diperbolehkan karena banyak memberikan manfaat pada pembangunan baik infrastuktur dan ekonomi yang kemudian dapat di nikmati bagi seluruh masyarakat kota Bandar lampung kususnya dan umumnya untuk seluruh masyarakat, dengan pemungutan yang dilaksanakan secara adil dan selaras dengan tuntunan Islam. Prinsip keadilan ini dijelaskan dalam Q.S AnNahl (16) : 90. Kata Kunci : Realisasi, pajak parkir, pajak reklame, Pendapatan Asli Daeraah ABSTRACT Original Regional Income consists of tax revenues, levies, separated regional assets and other legitimate income. Regional Tax is a source of revenue that has a very large contribution to the Original Regional Income of Bandar Lampung City. This research aims to determine the effect of parking tax and advertising tax on Original Regional Income the city of Bandar Lampung in 2018-2022. The aim of this research is to examine whether parking tax and advertising tax have a significant influence on the contribution of local revenue to the city of Bandar Lampung. This research is quantitative using the multiple linear regression analysis method, then analyzed statistically using the classic assumption test, namely the normality test, heteroscedasticity test, and also the multicollinearity test and analyzed using the t test (partial), F test (simultaneous) and the coefficient of determination with using the help of the SPSS25 application. Based on the results of this research, it is known that parking tax has an influence on the Original Regional Income of Bandar Lampung City in 2018-2022. This can be shown by the value of the t test results, namely that the parking tax has a Tcount of 3,103 and a Ttable of 2,290, which means Tcount > Ttable, which means Ha is accepted and Ho is accepted, which means parking tax has an influence on Original Regional Income. Then the advertising tax has no influence on the Original Regional Income of Bandar Lampung city in 2018-2022. This can be proven with a significance value of 0.940 > 0.05. Then simultaneously (F Test) parking tax and advertising tax together have no effect on the Original Regional Income of Bandar Lampung City for 2018-2022. This is shown by a significance value of 0.122 > 0.05. Viewed from an Islamic Economics perspective, the collection of parking tax and advertising tax is permitted because it provides many benefits in the development of both infrastructure and the economy which can then be enjoyed by the entire community of Bandar Lampung city in particular and in general by the entire community, with collection carried out fairly and in line with the guidelines. Islam. This principle of justice is explained in Q.S AnNahl (16) : 90. Keywords: Realization, parking tax, advertising tax, Regional Original Income.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 28 May 2024 06:45
Last Modified: 28 May 2024 06:45
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33383

Actions (login required)

View Item View Item