TINJAUAN FIQH SIYASAH TERHADAP IMPLEMENTASI UNDANG-UNDANG NOMOR TAHUN TENTANG LALU LINTAS DAN ANGKUTAN JALAN (Studi Pada Kepolisian Sektor Kotaagung dalam Menertibkan Balap Liar)

ADITYA, REFANASA (2023) TINJAUAN FIQH SIYASAH TERHADAP IMPLEMENTASI UNDANG-UNDANG NOMOR TAHUN TENTANG LALU LINTAS DAN ANGKUTAN JALAN (Studi Pada Kepolisian Sektor Kotaagung dalam Menertibkan Balap Liar). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER BAB 1 BAB 2 DAPUS.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of ADITNYA FULL SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Balap liar adalah kegiatan beradu cepat kendaraan, baik sepeda motor maupun mobil, yang dilakukan diatas lintasan umum. Artinya kegiatan ini sama sekali tidak digelar dilintasan balap resmi, melainkan di jalan raya. Aksi tersebut merupakan aksi balap motor secara ilegal yang dilakukan mayoritas dari para remaja. Aksi balapan liar merupakan tindakan yang melanggar hukum dan sanksi yang seharusnya diberikan kepada pelaku balap motor liar harus sesuai dengan sanksi yang tercantum dalam Undang-Undang Nomor Tahun tetang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Pemerintah bekerja sama dengan beberapa lembaga termaksud Polsek Kotaagung dalam menerapkan undang-undang tersebut. Berdasarkan latar belakang masalah di atas, penulis dapat mengemukakan rumusan masalah sebagai berikut yaitu,( )Bagaimana penanganan aksi balap liar oleh Polsek Kotaagung? ( ) Bagaimana tinjauan fiqh siyasah terhadap upaya kepolisian dalam menanggulangi terjadinya balap liar? Penelitian ini termaksud dalam penelitian lapangan (field research) yaitu penelitian yang langsung dilakukan dilapangan atau pada responden. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik pengolahan data yang digunakan meliputi editing dan coding. Metode analisis data menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deduktif. Hasil dari penelitian ini, yaitu: Pertama, peran aparat kepolisian dalam menanggulangi aksi balapan liar di Kotaagung yaitu sudah berupaya maksimal. Namun belum terlaksana secara sempurna, karena aksi balapan liar dilakukan dengan cara berpindah�pindah dari satu tempat ke tempat yang lain, balapan liar juga dilaksanakan pada dini hari dengan jumlah kelompok yang cukup banyak sehingga aparat kepolisian merasa kewalahan dengan jumlah personel yang terbatas. Upaya yang dilakukan aparat kepolisian yaitu dengan menggunakan metode preventif yaitu mengedepankan tindak pencegahan dari pada penindakan (represif) kepada masyarakat yaitu dengan cara melakukan penyuluhan kepada masyarakat, melakukan operasi kendaraan, mengadakan patroli di daerah-daerah yang di anggap sebagai pusat arena balap liar. Kedua, Prespektif fiqh siyasah iv dalam menanggulangi aksi balap liar yang dilakukan oleh Polsek Kotaagung bahwasannya aparat sudah menjalankan tugasnya dalam menanggulangi balap liar secara adil, hal ini berdasarkan surat An�Nisa ayat bahwa pemerintah harus amanah dan dapat berbuat adil terhadap masyarakat. Polsek Kotaagung telah menjalankan aturan dan tata tertib sesuai dengan tujuan hukum Islam. Kata kunci : Balap Liar, Fiqh Siyasah

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Siyasah (Hukum Tata Negara)
Divisions: Fakultas Syariah > Siyasah (Hukum Tata Negara)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 30 May 2023 02:59
Last Modified: 30 May 2023 02:59
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/28359

Actions (login required)

View Item View Item