PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CREATIVE PROBLEM SOLVING (CPS) DISERTAI TEKNIKCONCEPT MAP TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF PESERTA DIDIK KELAS XI IPA SMA AL-AZHAR 3 BANDAR LAMPUNG

Febriana, Ocha (2017) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CREATIVE PROBLEM SOLVING (CPS) DISERTAI TEKNIKCONCEPT MAP TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF PESERTA DIDIK KELAS XI IPA SMA AL-AZHAR 3 BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI_OCHA.pdf]
Preview
PDF
Download (6MB) | Preview

Abstract

Pendidikan merupakan bagian integral dalam pembangunan. Berdasarkan hasil observasi dengan guru mata pelajaran biologi kelas XI IPA di SMA Al-Azhar 3 Bandar Lampung, didapat kan hasil bahwa guru belum menggunakan model pembelajaran yang sesuai dengan materi dan karakteristik peserta didik dalam proses belajar mengajar. Guru hanya menggunakan metode diskusi dan menggunakan media pembelajaran power point. Model pembelajaran Creative Problem Solving adalah suatu model pembelajaran yang memusatkan pada pengajaran dan keterampilan pemecahan masalah, yang diikuti dengan penguatan keterampilan. Concept map merupakan suatu strategi yang dapat membantu para siswa agar mudah memahami keterkaitan antara konsep yang telah dipahaminya Metode penelitian yang digunakan yaitu Quasi Eksperimen, dengan design penelitian posttest-only control design. Pengambilan sampel dilakukan dengan Cluster Random Sampling. Sampel penelitian berjumlah 44 siswa untuk kelas eksperimen, sedangkan 43 siswa untuk kelas kontrol. Pengambilan data dengan menggunakan tes (posttest), dokumen tasi dan wawancara. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa peserta didik untuk kelas eksperimen dengan menggunakan model CPS disertai teknik Concept Map diperoleh nilai uji-t pada posttest diperoleh t hitung = 7,6317 dengan t tabel = 1,9882. Dengan demikian apabila t hitung > t tabel maka H0 ditolak dan H1 diterima. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa model pembelajaran CPS disertai teknik concept map berpengaruh terhadap kemampuan berpikir kreatif peserta didik kelas XI IPA SMA Al-Azhar Bandar Lampung. Kata kunci : model pembelajaran CPS (Creative Problem Solving), teknik concept map, kemampuan berpikir kreatif

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Biologi
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 05 Dec 2017 03:48
Last Modified: 05 Dec 2017 03:48
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/2553

Actions (login required)

View Item View Item