Analisis Efektivitas Keluarga Harapan (PKH) Dalam Pengentasan Kemiskinan Ditinjau Dari Perspektif Ekonomi Islam (Studi Pada Peserta PKH Kampung Bonglai KeC. Banjit Kab. Way Kanan)

Kartiawati, K (2017) Analisis Efektivitas Keluarga Harapan (PKH) Dalam Pengentasan Kemiskinan Ditinjau Dari Perspektif Ekonomi Islam (Studi Pada Peserta PKH Kampung Bonglai KeC. Banjit Kab. Way Kanan). Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of Analisis Efektivitas Program Keluarga Harapan (PKH) Dalam Mengentaskan Kemiskinan Ditinjau Dari Perspektif Ekonomi Islam (Studi Pada Peserta PKH Kampung Bonglai Kec. Banjit Kab. Way Kanan ) ]
Preview
PDF (Analisis Efektivitas Program Keluarga Harapan (PKH) Dalam Mengentaskan Kemiskinan Ditinjau Dari Perspektif Ekonomi Islam (Studi Pada Peserta PKH Kampung Bonglai Kec. Banjit Kab. Way Kanan ) )
Download (6MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Salah satu permasalahan yang selalu dialami oleh negara berkembang adalah masalah kemiskinan, tidak terkecuali negara Indonesia. Kemiskinan merupakan ketidakmampuan seseorang atau sekelompok orang dalam memenuhi kebutuhan dasar seperti pangan, sandang, papan, pendidikan dan kesehatan. Upaya pengentasan kemiskinan di Indonesia telah menjadi prioritas disetiap era pemerintahan dengan berbagai program pengentasan kemiskinan yang digulirkan dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan. Pada tahun 2007 pemerintah telah menggulirkan program bantuan tunai bersyarat yang dikenal dengan Program Keluarga Harapan (PKH). PKH bertujuan untuk memutus mata rantai kemiskinan, meningkatkan kualitas sumber daya manusia, merubah prilaku RTM yang relatif kurang mendukung peningkatan kesejahteraan serta mendukung dalam upaya mempercepat target Millennium Development Goals (MGDs). Permasalahan yang akan dicari jawabannya dalam skripsi ini adalah apakah yang dimaksud dengan PKH. bagaimana efektivitas Program Keluarga Harapan (PKH) dalam pengentasan kemiskinan di Kampung Bonglai Kec. Banjit Kab. Way Kanan dan bagaimana Program Keluarga Harapan (PKH) menurut perspektif Ekonomi Islam. Sedangkan tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan efektifitas Program Keluarga Harapan (PKH) di Kampung Bonglai Kecamatan Banjit Kabupaten Way Kanan serta untuk mengetahui bagaimana PKH dalam perspektif Ekonomi Islam. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dimana pengumpulan datanya menggunakan teknik teknik wawancara dan penyebaran angket. Dalam menentukan populasi dan sample digunakan metode purposive sampling dari 145 peserta PKH yang menjadi populasi, diambil 70 peserta PKH untuk dijadikan sample, dengan memilih responden pada tahap I. Untuk menganalisa data, penulis menggunakan analisis deskriftif dari data-data yang dikumpulkan oleh peneliti. Berdasarkan hasil penelitian dilapangan, efektivitas PKH yang di diukur melalui lima indikator yaitu : masukan, proses, keluaran, manfaat dan dampak. Ada dua indikator yang tidak terpenuhi oleh PKH di Kampung Bonglai. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor yaitu: tidak tepatnya penentuan RTM penerima bantuan oleh pihak pengelola serta tidak tepatnya penerima bantuan dalam mengelola/mengalokasikan dana PKH yang diterima. Sehingga PKH yang sudah berjalan selama empat tahun di Kampung Bonglai masih kurang efektif dalam mengentaskan kemiskinan di Kampug Bonglai karena masih banyak penduduk miskin yang belum tercover oleh PKH. Dilihat dari nilai-nilai Ekonomi Islam yaitu keadilan, tanggung jawab dan takaful, dalam implementasinya PKH baru hanya sebatas bentuk jaminan sosial pemerintah kepada masyarakat sedangkan nilai keadilan dan tanggung jawab dalam pelaksanaannya masih perlu ditingkatkan sehingga program PKH dapat terlaksana secara efektif.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: PERPUSTAKAAN PUSAT UIN RIL
Date Deposited: 30 Nov 2017 01:19
Last Modified: 30 Nov 2017 01:19
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/2479

Actions (login required)

View Item View Item