PEMBERDAYAAN KELOMPOK TANI HORTIKULTURA DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN EKONOMI KELUARGA DI DESA SRIKATON KECAMATAN ADILUWIH KABUPATEN PRINGSEWU

ALDAFFA, DIANA (2023) PEMBERDAYAAN KELOMPOK TANI HORTIKULTURA DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN EKONOMI KELUARGA DI DESA SRIKATON KECAMATAN ADILUWIH KABUPATEN PRINGSEWU. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (14MB)
[thumbnail of SKRIPSI ALDAFFA DIANA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (18MB)

Abstract

ABSTRAK Peneliti akan melihat secara lebih detail terkait proses pemberdayaan petani melalui kelembagaan kelompok tani hortikultura oleh PPL PT.East West Seed Indonesia dalam meningkatkan pendapatan keluarga di Desa Srikaton Kecamatan Adiluwih Kabupaten Pringsewu. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode kualitatif dengan jenis penelitian yaitu field research dan pendekatan kualitatif serta sifat penelitian deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Dalam penelitian ini penulis menggunakan teknik purposive sampling yaitu pengambilan sampel berdasarkan dengan pertimbangan subjektif peneliti, dasar pertimbangan ditentukan peneliti berdasarkan kriteria yang harus dipenuhi sebagai sampel. Berdasarkan kriteria yang penulis berikan maka sampel yang diambil berjumlah 10 orang. Sektor pertanian di Indonesia semakin dirasakan penting bagi pembangunan perekonomian bangsa Indonesia, karena Indonesia merupakan negara agraris dimana sebagian besar rakyat Indonesia, khususnya yang hidup di daerah pedesaan, kehidupan ekonominya masih sangat bergantung dari hasil pertanian. Di samping itu, sektor pertanian juga mampu menyediakan lapangan kerja, menyumbangkan devisa melalui bertambahnya ekspor serta mampu mendukung munculnya industri yang berbahan baku pertanian. Oleh karena itu, pembangunan yang mendasar pada sektor pertanian khususnya pertanian hortikultura sangat dibutuhkan karena hasilnya dapat meningkatkan mutu makanan penduduk dan kesejahteraan petani. Komoditas hortikultura merupakan komoditas potensial yang mempunyai nilai ekonomi dan permintaan pasar yang tinggi. Upaya yang dilakukan oleh Petugas Penyuluh Lapangan PT. East West Seed Indonesia adalah melaksanakan pemberdayaan pertanian pada petani hortikultura, dengan memberikan penyuluhan dan pelatihan melalui kegiatan budidaya hortikultura sayuran dengan pola tumpang sari dan penyemaian dengan teknik semai tray/polybag di Desa Srikaton sebagai upaya peningkatan kapasitas pengetahuan, keterampilan, dan inovasi petani. Hal ini didasari oleh rendahnya pengetahuan dan keterampilan petani dalam menjalankan usaha pertaniannya, Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) PT. East West Seed Indonesia hadir sebagai agen perubahan bagi petani hortikultura di Desa Srikaton. iii Hasil penelitian ini menunjukan bahwa proses pemberdayaan petani melalui kelembagaan kelompok tani hortikultura oleh penyuluh PT. East West Seed Indonesia dalam bentuk kegiatan penyuluhan pertanian, pelatihan, dan pendampingan dapat meningkatkan kapasitas petani berupa meningkatnya pengetahuan, kecakapan dan keterampilan petani. Dari hasil pemberdayaan tersebut telah mengalami peningkatan hasil secara lebih baik, baik dari jumlah hasil atau kualitas sehingga dapat meningkatkan pendapatan keluarga. Kata Kunci : Pemberdayaan Petani Hortikultura, Peningkatan Pendapatan Keluarga.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pengembangan Masyarakat Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 20 Mar 2023 07:46
Last Modified: 20 Mar 2023 07:46
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/23691

Actions (login required)

View Item View Item