EVALUASI PROGRAM KERJA PONDOK PESANTREN AL FALAH MARGODADI KABUPATEN TANGGAMUS

Asih, Rosanti (2023) EVALUASI PROGRAM KERJA PONDOK PESANTREN AL FALAH MARGODADI KABUPATEN TANGGAMUS. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of Awal - BAB II dan Daftar Pustaka.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of Skripsi Asih Rosanti Full.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Evaluasi merupakan salah satu fungsi yang ada di dalam ilmu manajemen, evaluasi sendiri adalah suatukegiatan yang dilakukan guna menghasilkan informasi yang jelas terkait pelaksanaan suatu kegiatan atau program yang ada didalam suatu organisasi atau lembaga sehingga dapat meningkatkan kinerja dalam suatu organisasi. Diadakannya evaluasi pada suatu organisasi sangatlah penting hal ini dikarenakan dengan dilakukan evaluasi maka kita dapat memperoleh informasi yang jelas dan mendetail terkait pelaksanaan program yang telah terealisasi. Sehingga ketika terdapat program yang bermasalah atau program tersebut tidak berjalan sesuai dengan apa yang telah direncanakan pada semestinya maka, program tersebut dapat diberhentikan atau diperbaiki sehingga dapat dijadikan sebagai tolak ukur dalam proses penyusunan program kerja pada periode selanjutnya. Pondok pesantren merupakan salah satu lembaga pendidikan yang ada di Indonesia berbasis agama yang memiliki peranan penting dalam mencerdaskan serta mencetak sumber daya manusia yang memiliki akhlak yang baik, dalam prosesnya tentu didukung dengan berbagai macam program sebagai pedoman atau panduan dalam pelaksanaan kegiatan sehari-hari santri. Dalam praktiknya setiap program yang telah dibuat tidak selamanya dapat berjalan sesuai dengan apa yang telah direncanakan,Untuk itu pentingnya dilakukan kegiatan evaluasi salah satunya adalah untuk mengetahui letak permasalahan dari suatu program, karena didalam satu periode tentunya terdapat beberapa kendala yang bisa saja dapat membuat program yang telah direncanakan menjadi tidak terlaksana bahkan dalam satu periode tidak terlaksana sama sekali, ada pula kemungkinan bisa terjadi penambahan atau perubahan program secara tiba-tiba jika dibutuhkan dalam keadaan yang mendesak. Pondok pesantren Al Falah merupakan salah satu pondok pesantren yang berada di Kabupaten Tanggamus dengan model pendidikan berbasis salafi (tradisional). Meskipun demikian pondok pesantren Al Falah tentunya memiliki program kerja yang dapat menjadikan ciri khas serta pembeda dari pondok pesantren yang lainnya. Di dalam penelitian ini, peneliti mengumpulkan data dengan menggunakan beberapa metode antara lain: observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dari data yang telah diperoleh tersebut selanjutnya dilakukan pengolahan serta analisis. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif, sedangkan untuk jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian lapangan (field research) yakni penelitian lapangan yang dilakukan didalam kehidupan nyata dan benar adanya. iii Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui evaluasi program kerja di Pondok Pesantren Al Falah Margodadi Kabupaten Tanggamus. Evaluasi program kerja pondok pesantren Al Falah dilakukan pada sidang dewan PLENO dengan jangka waktu pelaksanaannya yaitu tiga bulan sekali sehingga sidang ini sering disebut juga dengan sidang Triwulan yang dilakukan oleh seluruh dewan PLENO.Hasil observasi dan wawancara yang telah peneliti laksanakan di Pondok Pesantren Al Falah Margodadi Kabupaten Tanggamus, merupakan sebuah data yang telah peneliti tulis dengan fakta-fakta yang berkaitan dengan judul skripsi peneliti yakni Evaluasi Program Kerja Pondok Pesantren Al Falah Margodadi Kabupaten Tanggamus. Sejauh ini program kerja yang telah terealisasi serta telah tertulis secara formal adalah kurikulum pendidikan, ekstrakurikuler, dan jadwal kegiata. Kata Kunci : Evaluasi, Program Kerja, Pondok Pesantren iv ABSTRACT Evaluation is one of the functions that exist in management science, evaluation itself is an activity carried out to produce clear information related to the implementation of an activity or program that exists within an organization or institution so that it can improve performance within an organization. Conducting an evaluation in an organization is very important, this is because by doing an evaluation, we can obtain clear and detailed information regarding the implementation of programs that have been realized. So that when there is a problematic program or the program does not run according to what has been planned properly, the program can be terminated or repaired so that it can be used as a benchmark in the process of preparing work programs in the next period. Islamic boarding school is one of the religious-based educational institutions in Indonesia that has an important role in educating and printing human resources who have good morals, in the process of course supported by various programs as guidelines or guidelines in the implementation of the daily activities of students. In practice, every program that has been made does not always run according to what has been planned. For this reason, it is important to carry out evaluation activities, one of which is to find out the location of the problems of a program, because in one period of course there are several obstacles that could make a program that works. what has been planned is not implemented even in one period it is not implemented at all, there is also the possibility that there may be sudden additions or changes to programs if needed in an urgent situation. Al Falah Islamic Boarding School is one of the Islamic boarding schools located in Tanggamus Regency with a salafi�based (traditional) education model. Even so, the Al Falah Islamic boarding school certainly has a work program that can make it unique and different from other Islamic boarding schools. In this study, researchers collected data using several methods, including: observation, interviews, and documentation. From the data that has been obtained is then carried out processing and analysis. This study uses a qualitative approach, while the type of research carried out is field research, namely field research carried out in real life and true. The purpose of this study was to determine the evaluation of the work program at Al Falah Margoda Islamic Boarding School in Tanggamus Regency. The evaluation of the work program of the Al Falah Islamic Boarding School is carried out at the PLENO board session with a period of implementation which is once every three months so that v this session is often referred to as the Quarterly Session which is conducted by the entire PLENO Council. The results of observations and interviews that have been carried out by researchers at the Al Falah Margoda Islamic Boarding School in Tanggamus Regency, are data that the researchers have written with facts related to the title of the researcher's thesis, namely Evaluation of the Work Program of the Al Falah Margoda Islamic Boarding School in Tanggamus Regency. So far, the work programs that have been realized and have been formally written are the educational curriculum, extracurricular activities, and schedule of activities. Keywords: Evaluation, Work Program, Islamic Boarding School

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 09 Feb 2023 03:15
Last Modified: 09 Feb 2023 03:15
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/23065

Actions (login required)

View Item View Item