BIMBINGAN ROHANI ISLAM DALAM MENGATASI KECEMASAN IBU HAMIL MENJELANG PERSALINAN DI RS PENAWAR MEDIKA KECAMATAN BANJAR MARGO KABUPATEN TULANG BAWANG

Heni, Tia Anisa (2022) BIMBINGAN ROHANI ISLAM DALAM MENGATASI KECEMASAN IBU HAMIL MENJELANG PERSALINAN DI RS PENAWAR MEDIKA KECAMATAN BANJAR MARGO KABUPATEN TULANG BAWANG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI HENI TIA ANISA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (10MB)

Abstract

ABSTRAK Kehamilan bagi seorang wanita merupakan hal yang penuh kebahagiaan sekaligus megelisahkan karena penuh dengan perasaan takut dan cemas mengenai hal-hal yang dapat menimpa dirinya terutama pada proses persalinan. Kecemasan merupakan suatu keadaan perasaan yang mengalami ketakutan, kekawatiran, tentang masa-masa mendatang atau terhadap suatu obyek yang terus menerus di alami bila seseorang dalam kurun waktu tertentu. Kecemasan ibu hamil akan lebih dirasakan ketika menjelang persalinan. Ibu hamil yang mengalami kecemasan di harapkan memiliki penghayatan religius. Sehingga dapat mengatasi kecemasan yang termasuk gangguan kejiwaan ibu hamil. Akibat dari gangguan tersebut akan berdampak pada diri ibu dan anak kelak yang dilahirkan, maka Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana Bimbingan Rohani Islam dalam mengatasi kecemasan menjelang melahirkan di Rs Penawar Medika, Tujuan yang dicapai dalam penelitian ini adalah untuk menganalisa sejauh manakah bimbingan rohani Islam yang dilakukan untuk ibu hamil menjelang persalinan. Penelitian ini merupakan penelitia kualitatif, bersifat deskriptif dalam penelitian ini adalah 1 Bimbingan Rohani Islam dan 6 ibu hamil. Dengan pengambilan informan menggunakan teknik purposive sampling dan teknik pengumpulan data yang dilakukan menggunakan observasi wawancara dan metode dokumentasi adapun teknik analisis yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan, analisis data dalam penelitian ini mengunakan teori sugiyono. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa layanan ini di bentuk untuk memecahkan permasalahan yang terdapat pada ibu hamil yang mengalami kecemasan sebelum bersalin, supaya ibu hamil menurun tingkat kecemasannya dan disini ada tahab-tahab untuk mengurangi tingkat kecemasan ibu hamil menjelang persalinan: 1) bimbingan rohani mengucapkan salam, senyum, sapa 2) memperkenalkan diri [asa pasien dengan sopan santun, ramah, dan penuh perhatian 3) bimbingan rohani mengajak dan menuntun pasien untuk melakukan kewajibannya dengan solat, dzikir, berdoa 4) sharing dengan pasien, supaya kondisi pasien tetap tenang, dengan cara berbincang keseharian/kegiatan pasien selama hamil atau kegiatan lainnya. Kata kunci :Bimbingan Rohani Islam Dalam Mengatasi Ibu Hamil Menjelang Persalinan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Bimbingan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 02 Jan 2023 03:00
Last Modified: 02 Jan 2023 03:00
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/22430

Actions (login required)

View Item View Item