PENGARUH PENDAPATAN TKI TERHADAP TINGKAT KESEJAHTERAAN KELUARGA DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Tenaga Kerja Indonesia di Kabupaten Lampung Utara)

Achmad, Aziz Risqulloh (2022) PENGARUH PENDAPATAN TKI TERHADAP TINGKAT KESEJAHTERAAN KELUARGA DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Tenaga Kerja Indonesia di Kabupaten Lampung Utara). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI ACHMAD AZIZ RISQULLOH.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilatar belakangi oleh kondisi kurangnya kesempatan kerja di dalam negeri memicu tenaga kerja untuk melakukan migrasi keluar negeri dengan menjadi Tenaga Kerja Indonesia (TKI). Dengan pendapatan yang didapatkan secara tidak langsung terjadi peningkatan kesejahteraan di suatu daerah. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh pendpatan TKI terhadap tingkat kesejahteraan keluarga di kabupaten Lampung Utara. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian korelasional. Adapun yang menjadi Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh TKI di Kabupaten Lampung utara pada tahun 2019 yang berjumlah 113 responden. Peneliti menetapkan jumlah sampelnya sebanyak 53 responden keluarga TKI di Lampung Utara. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah angket dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini terdapat pengaruh TKI terhadap tingkat kesejahteraan keluarga dengan kesimpulan bahwa H1 diterima. Nilai koefisien regresi variabel pendapatan TKI (X) sebesar 0,495 artinya jika variabel pendapatan TKI (X) mengalami kenaikan sebesar 1% maka variabel kesejahteraan keluarga (Y) akan mengalami peningkatan sebesar 0,495%. Terdapat pengaruh pendapatan TKI kesejahteraan keluarga dalam perspektif ekonomi islam. Masyarakat kabupaten Lampung Utara sudah menerapkan prinsip-prinsip islam dalam kegiatan ekonomi dilihat dari TKI bekerja dalam sektor yang halal dan memperoleh penghasilan dengan cara yang jujur dan tidak merugikan orang lain. Masyarakat mengalokasikan uang untuk menunaikan zakat dan bersedekah kepada orang-orang yang membutuhkan. Pendapatan yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan sandang pangan, pendidikan, renovasi rumah, membuka usaha, investasi, membeli barang-barang yang halal dan membeli apa yang dibutuhkan bukan untuk berperilaku konsumtif atau untuk berfoya-foya. hal ini tentunya merupakan kegiatan ekonomi yang dipebolehkan dalam Islam. Kata kunci : Pendapatan TKI, Kesejahteraan Keluarga iii ABSTRACT The background of this research is the lack of employment opportunities in the country which triggers the workforce to migrate abroad by becoming Indonesian Migrant Workers Abroad (TKI). With the income obtained indirectly there is an increase in welfare in an area. The purpose of this study was to find out how the influence of TKI income on the level of family welfare in North Lampung district. The research method used in this study is a quantitative approach. The type of research used in this research is correlational research. The population in this study were all TKI in North Lampung Regency in 2019 totaling 113 respondents. The researcher determined that the sample size was 53 respondents from TKI families in North Lampung. Data collection techniques used in this study were questionnaires and documentation. The results of this study From the results of the study there is an influence of TKI on the level of family welfare with the conclusion that H1 is accepted. The regression coefficient value of the TKI income variable (X) is 0.495, meaning that if the TKI income variable (X) increases by 1%, the family welfare variable (Y) will increase by 0.495%. There is an influence on the welfare income of TKI families in an Islamic economic perspective. The people of North Lampung district have implemented Islamic principles in economic activities. It can be seen from the TKI working in the halal sector and earning income in an honest way and not harming others. The community allocates money to pay zakat and give alms to people in need. Income that is used to buy halal goods and buy what is needed is not to behave consumptively or to splurge. The people of North Lampung also use remittances for long-term needs and for the educational needs of families in their hometown, this is of course an economic activity that is permissible in Islam. Keywords: TKI Income, Family Welfare

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 15 Dec 2022 06:22
Last Modified: 15 Dec 2022 06:22
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/22122

Actions (login required)

View Item View Item