IMPLEMENTASI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DALAM MENINGKATKAN KEMANDIRIAN BELAJAR PESERTA DIDIK DI SMA NEGERI 1 KOTABUMI LAMPUNG UTARA

INDAH, ANGGRAINI (2022) IMPLEMENTASI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DALAM MENINGKATKAN KEMANDIRIAN BELAJAR PESERTA DIDIK DI SMA NEGERI 1 KOTABUMI LAMPUNG UTARA. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER, BAB1, BAB 5, DAPUS.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI INDAH.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Pandemi Covid 19 mengakibatkan beralihnya sistem pembelajaran dari tatap muka menjadi pembelajaran jarak jauh. Salah satu kebijakan yang diambil oleh pemerintah agar pendidikan tidak terhenti meskipun dalam masa pandemi, yaitu pembelajaran secara daring. Dengan diberlakukannya pembelajaran secara daring ini menuntut siswa agar mandiri dalam belajar. Tujuan penelitian ini adalah, untuk mengetahui kondisi kemandirian belajar peserta didik sebelum dilakukannya layanan bimbingan konseling kelompok, perencanaan dan implementasi layanan bimbingan kelompok dalam meningkatkan kemandirian belajar, serta evaluasi dan hasil implementasi layanan bimbingan kelompok di SMA Negeri 1 Kotabumi Lampung Utara terhadap kemandirian belajar peserta didik.Penelitian ini sifatnya deskriptif kualitatif yang berusaha untuk menuturkan pemecahan masalah yang ada sekarang berdasarkan data datan jadi ia juga menyajikan data, menganalisis dan menginterpretasi berbagai data baik primer maupun sekunder yang telah dikumpulkan akan diolah dan dianalisis yang berkaitan dengan “Implementasi Layanan Bimbingan Kelompok Dalam Meningkatkan Kemandirian Belajar Peserta Didik Di SMA Negeri 1 Kotabumi Lampung Utara.Hasil dari penelitian ini adalah, kemandirian belajar di SMA Negeri 1 Kotabumi Lampung Utara masih kurang, karena masih terpusat pada guru dan terasa mebosankan, sehingga diperlukan suatu metode untuk meningkatkan kemandirian belajar siswa, salah satunya adalah melalui layanan bimbingan kelompok. Implementasi dari layanan bimbingan kelompok yang dilakukan oleh guru bimbingan konseling di SMA Negeri 1 Kotabumi adalah mencakup kegiatan awal, kegiatan peralihan, kegiatan pokok, dan kegiatan pengakhiran atau evaluasi. Setelah dilakukan evaluasi, ditemukan beberapa keterbatasan dalam kemandirian belajar siswa. Kesulitan yang dialami siswa terutama dikarenakan transformasi yang sangat drastis dalam proses pembelajaran. Kata Kunci : Implementasi, Layanan Bimbingan Kelompok, Kemandirian Belajar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Bimbingan Konseling
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan Konseling
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 18 Oct 2022 04:29
Last Modified: 18 Oct 2022 04:29
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/21334

Actions (login required)

View Item View Item