HUBUNGAN KUALITAS PELAYANAN KESEHATAN DAN ADMINISTRASI DENGAN KEPUASAN PASIEN BPJS KELAS III RAWAT INAP (STUDI PADA RSUD Dr. H ABDUL MOELOEK BANDAR LAMPUNG)

NOVITA, LESTARI (2022) HUBUNGAN KUALITAS PELAYANAN KESEHATAN DAN ADMINISTRASI DENGAN KEPUASAN PASIEN BPJS KELAS III RAWAT INAP (STUDI PADA RSUD Dr. H ABDUL MOELOEK BANDAR LAMPUNG). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of BAB I - BAB II.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Pelayanan adalah suatu proses pemenuhan kebutuhan melalui aktivitas orang lain secara langsung. Layanan yang diberikan haruslah sesuai dengan standar pelayanan seperti yang termuat dalam peraturan perundang-undangan yaitu Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 Tentang Pelayanan Publik. Saat ini masih sering dirasakan pasien bahwa kualitas pelayanan masih jauh dari harapan masyarakat. Pasien BPJS Kelas III harus mendapatkan pelayanan yang setara dengan pasien lainnya supaya kepuasan pasien akan pelayanan bisa terjaga. Karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kualitas pelayanan kesehatan dan administrasi surat meyurat di rumah sakit dengan kepuasan pasien BPJS Kelas III Rawat Inap di RSUD Dr. H Abdul Moeloek Bandar Lampung. Penelitian ini menggunakan penelitian Kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah pasien BPJS Kelas III Rawat inap di RSUD Dr. H Abdul Moeloek Bandar Lampung . Tehknik pengambilan sampel yakni accidental sampling dengan jumlah sampel sebanyak 74 responden. Instrumen yang digunakan adalah angket/ kuisioner. Dimensi yang digunakan untuk pelayanan kesehatan yakni indikator struktur, proses dan output. Lalu dimensi Pelayanan administrasi yakni Tangibles, Reliability, Responsiviness, Assurance dan Emphaty. Dan dimensi kepuasan pasien yakni Pelayanan masuk rumah sakit, pelayanan dokter, pelayanan perawat, pelayanan makanan pasien, sarana medis dan obat obatan, kondisi fasilitas fisik rumah sakit, kondisi fasilitas ruang perawatan dan pelayanan administrasi keluar rumah sakit. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan bantuan program SPSS 25 For windows. Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan diperoleh bahwa ada hubungan yang signifikan antara pelayanan kesehatan dan pelayanan administrasi surat menyurat dengan kepuasan pasien BPJS Kelas III rawat inap di RSUD Dr. H Abdul Moeloek Bandar Lampung dengan nilai Rx1.2-y = 0, 658, nilai F = 27,058 dan signifikansi p = 0,000 (p<0,05). Lalu ada hubungan positif signifikan antara pelayanan kesehatan dengan kepuasan pasien BPJS Kelas III rawat inap di RSUD Dr. H Abdul Moeloek Bandar Lampung dibuktikan dengan nilai koefisien korelasi rx1y = 0,461 dengan nilai signifikansi p = 0,000 < 0,05 (p<0,05). Lalu ada hubungan positif signifikan antara pelayanan administrasi sruat menyurat di rumah sakit dengan kepuasan pasien BPJS Kelas III rawat inap di RSUD Dr H Abdul Moeloek Bandar Lampung dibuktikan dengan nilai koefisien korelasi rx1y = 0,604 dengan nilai signifikansi p = 0,000 < 0,05 (p<0,05). Kata Kunci : Pelayanan Kesehatan, Pelayanan Administrasi, dan Kepuasan Pasien BPJS Kelas II ABSTRACT Service is a process of meeting needs through the activities of others directly. The services provided must comply with service standards as contained in the laws and regulations, namely Law Number 25 of 2009 concerning Public Services. Currently, patients often feel that the quality of service is still far from the expectations of the community. BPJS Class III patients must receive services that are equivalent to other patients so that patient satisfaction with services can be maintained. Therefore, this study aims to determine the relationship between the quality of health services and administration on patient satisfaction BPJS Class III Inpatient at Dr. Hospital. H Abdul Moeloek Bandar Lampung. This research uses quantitative research. The population of this study were BPJS Class III patients who were hospitalized at RSUD Dr. H Abdul Moeloek Bandar Lampung during 2021. The sampling technique is accidental sampling with a total sample of 74 respondents. The instrument used is a questionnair. The dimensions used for health services are indicators of structure, process and output. Then the dimensions of administrative services are Tangibles, Reliability, Responsiviness, Assurance and Empathy. And the dimensions of patient satisfaction are hospital admission services, doctor services, nurse services, patient food services, medical facilities and drugs, the condition of the hospital's physical facilities, the condition of the treatment room facilities and administrative services out of the hospital. The data analysis method used is multiple linear regression analysis with the help of the SPSS 25 For windows program. Based on the results of the analysis that has been carried out, it is found that there is a significant relationship between health services and administrative services on patient satisfaction of BPJS Class III inpatients at RSUD Dr. H Abdul Moeloek Bandar Lampung with a value of Rx1.2-y = 0.658, a value of F = 27.058 and a significance of p = 0.000 (p<0.05). Then there is a significant positive relationship between health services and patient satisfaction of BPJS Class III inpatients at RSUD Dr. H Abdul Moeloek Bandar Lampung. This is evidenced by the value of the correlation coefficient rx1y = 0.461 with a significance value of p = 0.000 <0.05 (p <0.05). Furthermore, there is a significant positive relationship between administrative services and patient satisfaction of BPJS Class III inpatients at RSUD Dr H Abdul Moeloek Bandar Lampung. This is evidenced by the value of the correlation coefficient rx1y = 0.604 with a significance value of p = 0.000 <0.05 (p <0.05). Keywords: Health Services, Administrative Services, and Patient Satisfaction BPJS Class III

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pemikiran Politik Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Pemikiran Politik Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 27 Jun 2022 06:24
Last Modified: 27 Jun 2022 06:24
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/19600

Actions (login required)

View Item View Item