ANALISIS HUKUM ISLAM TERHADAP PERANAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN LAMPUNG UTARA DALAM PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR JALAN (Studi Kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kabupaten Lampung Utara)

HEVINA, NOPRIZA (2022) ANALISIS HUKUM ISLAM TERHADAP PERANAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN LAMPUNG UTARA DALAM PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR JALAN (Studi Kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kabupaten Lampung Utara). Diploma thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 5.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI HEVINA NOPRIZA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilakukan berdasarkan adanya infrastuktur jalan pada Kabupaten Lampung Utara yang merupakan salah satu Program Prioritas Pembangunan, sebagaimana yang tertuang dalam windu cita 8 program prioritas pembangunan Kabupaten Lampung Utara, dimana salah satunya adalah program pembangunan insfrastuktur jalan, yang dibuat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memiliki fungsi untuk mempermudah jalur masyarakat dari kawasan perdesaan kekawasan perkotaan, yang berguna untuk memberikan kemudahan transportasi pada daerah-daerah dan dalam hal ini tentang Pemerintahan Daerah Pasal 1 ayat (6) Undang-Undang No. 23 Tahun 2014 yang berbunyi, “Otonomi Daerah adalah hak, wewenang, dan kewajiban daerah otonom untuk mengatur dan mengurus sistem Negara Kesatuan Republik Indonesia. Akan tetapi pada kenyataannya tugas dan kewajiban Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Lampung Utara sebagai satuan kerja perangkat daerah yang bergerak di bidang Bina Marga, yang memiliki tugas pokok dan kewenangan dalam merencanakan pembangunan dan pemeliharaan jalan terdapat dari fakta di lapangan masih ditemui banyak nya jalan di perkotaan dan poros desa yang masih rusak dan belum layak, jalanan lintas yang berlubang mulai dari lubang dengan kerusakan kecil hingga kerusakan parah sehingga kondisi jalan akan menjadi sulit untuk dilewati dan sangat membahayakan para pengendara yang melewati jalan dan tidak sedikit pula kasus kecelakaan terjadi akibat kerusakan di jalan raya, tetapi masyarakat tidak memiliki pilihan lain melainkan untuk menggunakan jalan tersebut. Dari latar belakang yang penulis jelaskan,rumusan masalah yang akan dipecahkan oleh penulis yaitu : Bagaimana Peranan Pemerintahan Dinas Pekerjaan Umum dalam Pembangunan Insfrastruktur Jalan di Kabupaten Lampung Utara dan Bagaimana Analisis Hukum Islam terhadap Peranan Pemerintahan Daerah Kabupaten Lampung Utara dalam Pembangunan Infrastruktur Jalan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian lapangan (field research) dengan penelitian ini bersifat diskriptif kualitatif dengan sumber data primer (diperoleh secara langsung dari lapangan) dan data sekunder. Dan metode pengumpulan data yaitu dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan analisa data dilakukan dengan metode berfikir induktif.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Siyasah (Hukum Tata Negara)
Divisions: Fakultas Syariah > Siyasah (Hukum Tata Negara)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 25 May 2022 03:13
Last Modified: 25 May 2022 03:13
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/19231

Actions (login required)

View Item View Item