PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN GI-PBL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KOGNITIF PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI MATERI PLANTAE

Penti, Dahlina (2022) PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN GI-PBL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KOGNITIF PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI MATERI PLANTAE. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER, BAB 1, BAB 2, DAPUS.pdf] PDF
Download (5MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI PENTI DAHLIA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN GI-PBL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI MATERI PLANTAE Hasil belajar kognitif kelas X di MAN 1 Pesawaran tergolong rendah. Berdasarkan wawancara dengan guru biologi juga menyatakan bahwa proses pembelajaran masih menggunakan metode ceramah diselingi model Discovery Learning. Metode dan model pembelajaran tersebut belum cukup untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik. Alternatif Model pembelajaran yang dapat digunakan untuk meningkatkan hasil belajar adalah model Problem Based Learning(PBL) dan model kooperatif tipe Group Investigation (GI). Kedua model pembelajaran tersebut dalam penelitian ini akan dikolaborasikan dan dikembangkan menjadi model pembelajaran GI�PBL untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik, khususnya dalam ranah kognitif pada materi biologi. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (R&D). Prosedur penelitiaan ini dilaksankan dengan mengacu pada tahapan penelitian dan pengembangan ADDIEyang dikembangkan oleh Reiser dan Molenda (1990 an). Model penelitian dan pengembangan tersebut sesuai dengan namanya terdiri dari 5 tahapan, yaitu : Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Instrumen pengumpulan data yang digunakan berupa angket ahli model dan ahli perangkat pembelajaran, angket respon peserta didik, lembar tes hasil belajar kognitif, serta dokumentasi. Kualitas model pembelajaran GI-PBL menurut validasi ahli model diperoleh persentase rata-rata 89% dan validasi ahli perangkat diperoleh hasil rata-rata 92%, sehingga dapat dikatakan bahwa model pembelajaran GI-PBL sangat layak untuk diujicobakan. Respon peserta didik terhadap model pembelajaran GI-PBL setelah iii diujicobakan memperoleh hasil rata-rata 81% dengan kriteria sangat layak. Model pembelajaran GI-PBL juga efektif dalam meningkatkan hasil belajar kognitif peserta didik. Terbukti dari hasil rata-rata perolehan tiap indikator, yaitu : indikator mengingat diperoleh 82%, indikator memahami diperoleh 78%, indikator mengaplikasikan diperoleh 78%, indikator menganalisis 51%, indikator mengevaluasi 77% dan indikator mencipta diperoleh 63%. Sehingga rata-rata tes hasil belajar kognitif diperoleh 71% dengan kategori level tinggi. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran GI�PBL dapat meningkatkan hasil belajar kognitif peserta didik. Kata Kunci : Model Pembelajaran GI-PBL, Hasil Belajar, Kognitif

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Biologi
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 17 May 2022 03:37
Last Modified: 17 May 2022 03:37
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/19113

Actions (login required)

View Item View Item