PERANAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) PADA PROGRAM KEMITRAAN BINA LINGKUNGAN (PKBL) DI PTPN VII DALAM MENDORONG USAHA MIKRO KECIL MENENGAH DI TINJAU DARI PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada PTPN VII Kedaton, Bandar Lampung)

ADINDA, THALIYA (2022) PERANAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) PADA PROGRAM KEMITRAAN BINA LINGKUNGAN (PKBL) DI PTPN VII DALAM MENDORONG USAHA MIKRO KECIL MENENGAH DI TINJAU DARI PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada PTPN VII Kedaton, Bandar Lampung). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI  BAB 1& BAB 5.pdf] PDF
Download (7MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL ADINDA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

ABSTRAK Program Kemitraan adalah program untuk meningkatkan kemampuan usaha kecil agar menjadi tangguh dan mandiri melalui pemanfaatan dana dari bagian laba BUMN. Pihak yang menjadi penerima bantuan program kemitraan disebut Mitra Binaan, yaitu pihak yang memiliki usaha kecil yang mendapatkan pinjaman dari Program Kemitraan. Sedangkan, Program Bina Lingkungan adalah pemanfaatan dana dari bagian laba BUMN dengan diberlakukannya program pemberdayaan kondisi sosial masyarakat. PTPN VII merupakan salah satu perusahaan BUMN yang turut menerapkan Corporate Social Responsibility (CSR) dalam keberlangsungan perusahaan, Program Kemitraan Bina Lingkungan (PKBL) adalah suatu program yang sejalan dengan adanya CSR. Seperti yang diketahui bahwa PTPN VII bukan merupakan perusahaan yang belandaskan Islam, Maka, program kemitraan bina lingkungan seharusnya dapat mendorong Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Perkembangannya, masih terdapat beberapa permasalahan yang dihadapi oleh UMKM seperti permodalan dan pemasaran produk. Seperti yang telah umum didengar yaitu program CSR dari sebuah perusahaan untuk membangkitkan kesejahteraan perekonomian masyarakat, namun beralih dari hal tersebut terdapat CSR dalam perspektif ekonomi Islam yang kini menjadi perbicangan nasional bahkan global tentang pengungkapan kinerja sosial yang sustainable atau berkelanjutan. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu: 1) Bagaimana peranan Corporate Social Responsibility (CSR) dalam program kemitraan bina lingkungan (PKBL) di PTPN VII dalam perspektif ekonomi Islam?, 2) Bagaimana konsep program kemitraan bina lingkungan (PKBL) PTPN VII terhadap kesejahteraan UMKM di wilayah Bandar Lampung dalam perspektif ekonomi Islam?. Tujuan dari penelitia ini adalah untuk menganalisis pengaruh program kemitraan bina lingkungan (PKBL) PTPN VII terhadap kesejahteraan UMKM di wilayah Bandar Lampung dalam perspektif ekonomi Islam dan untuk mengkaji peranan Corporate Social Responsibility (CSR) dalam program kemitraan bina lingkungan (PKBL) di PTPN VII dalam perspektif ekonomi Islam. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Penelitian ini menggunakan kenyataan atau realitas lapangan sebagai sumber data primer yang objek utamanya adalah PT Perkebunan Nusantara VII. Data pendukung dan pelengkap lainnya adalah dari buku-buku, jurnal-jurnal, dan dokumen laporan yang berkaitan dengan materi pembahasan, serta dari sumber-sumber lainnya yang berkaitan dengan permasalahan penelitian. Berdasarkan hasil penelitian, terdapat peranan Corporate Social Responsibility (CSR) perspektif ekonomi Islam dalam program kemitraan bina lingkungan (PKBL) di PTPN VII berdasarkan indikator CSR perspektif ekonomi Islam yaitu al-adl, al-ihsan, manfaat, dan amanah. Konsep Program kemitraan Bina Lingkungan (PKBL) terhadap Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang mendapatkan bantuan PKBL yaitu menjadikan usaha yang tangguh dan mandiri serta membantu pengembangan usaha masyarakat yang pada akhirnya usaha tersebut dapat meningkat, kemudian dapat menghantarkan UMKM yang belum Bankable menjadi Bankable. Hal ini dapat mencerminkan prinsip Al-ihsan dan adanya Corporate Social Responsibility (CSR) dalam pandangan Islam dengan penerapan nilai dan norma agama pada dunia bisnis untuk mencapai ridha Allah yang memperhatikan aspek hablum minallah wa hablum minannas yakni menjaga hubungan baik antara manusia terhadap Allah dan manusia terhadap manusia. Konsep program kemitraan bina lingkungan (PKBL) PTPN VII mampu mendorong kesejahteraan UMKM di wilayah Bandar Lampung dengan dua indikator kesejahteraan menurut Islam yaitu kesejahteraan holistic yang seimbang dan kesejahteraan di dunia maupun di akhirat. Kata Kunci : Corporate Social Responsibility (CSR), Program Kemitraan Bina Lingkungan (PKBL), Mendorong UMKM

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 13 Apr 2022 04:27
Last Modified: 13 Apr 2022 04:27
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/18783

Actions (login required)

View Item View Item