PENGARUH PERSEPSI KEBERMANFAATAN, KEMUDAHAN PENGGUNAAN DAN RISIKO TERHADAP MINAT MENGGUNAKAN LAYANAN MOBILE BANKING DENGAN ATTITUDE TOWARD USING SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (STUDI PADA MASYARAKAT KOTA BANDAR LAMPUNG)

RESTI, ANATIYA (2022) PENGARUH PERSEPSI KEBERMANFAATAN, KEMUDAHAN PENGGUNAAN DAN RISIKO TERHADAP MINAT MENGGUNAKAN LAYANAN MOBILE BANKING DENGAN ATTITUDE TOWARD USING SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (STUDI PADA MASYARAKAT KOTA BANDAR LAMPUNG). Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI RESTI BARU.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pekembangan dunia teknologi semakin pesat salah satunya dalam dunia perbankan yaitu teknologi M-banking yang berpeluang meningkatkan inklusi ekonomi. Penelitian ini memodifikasi teori model Technology Acceptance Model (TAM) yang dikembangkan oleh Davis pada tahun 1989. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana pengaruh persepsi kebermanfaatan, kemudahan dan risiko secara parsial dan simultan terhadap minat menggunakan M-banking dan apakah variabel intervening (attitude toward using) mampu memediasi antara persepsi kebermanfaatan, kemudahan dan risiko terhadap minat menggunakan mobile banking. Serta bagaimana perilaku pengguna m�banking dalam perspektif islam. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh persepsi kebermanfaatan, kemudahan penggunaan dan risiko terhadap minat menggunakan layanan mobile banking dengan attitude toward using sebagai variabel intervening pada masyarakat kota bandar lampung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik pengumpulan data salah satunya adalah kuesioner yang diberikan kepada pengguna M-banking di Bandar Lampung. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling sehingga diperoleh 100 responden pengguna M-banking di Bandar lampung. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Uji hipotesis yang dilakukan adalah uji R 2 , uji F, uji t. Uji sobel untuk mengetahui variabel intervening. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial persepsi kebermanfaatan berpengaruh signifikan terhadap minat menggunakan M-banking, Kemudahan berpengaruh signifikan terhadap minat menggunakan M-banking, dan risiko tidak berpengaruh signifikan terhadap minat menggunakan M-banking. Secara simultan persepsi kebermanfaatan, kemudahan dan risiko berpengaruh signifikan terhadap minat menggunakan M-banking. Attitude toward using mampu memediasi antara pengaruh kebermanfaatan dan kemudahan. Sedangkan Attitude toward using tidak mampu memediasi antara persepsi risiko terhadap minat menggunakan M-banking. Dalam perspektif islam, melakukan segala sesuatu hendaknya didasari atas ii manfaat yang hendak didapatkan sama halnya dengan penggunaan M�banking. Kata kunci: Persepsi kebermanfaatan, kemudahan, risiko, Attitude toward using, Minat menggunakan M-banking

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 07 Mar 2022 07:38
Last Modified: 07 Mar 2022 07:38
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/18216

Actions (login required)

View Item View Item