PENGARUH TRANSPARANSI, AKUNTANBILITAS DAN PARTISIPATIF ANGGARAN TERHADAP EFEKTIVITAS PENGELOLAAN DANA DESA DI MASA PANDEMIK COVID-19 DALAM PERSPEKTIF ISLAM (Studi Kasus Pada Desa Srikaton Kecamatan Adiluwih Kabupaten Pringsewu

DEWI, PUTRIANI (2022) PENGARUH TRANSPARANSI, AKUNTANBILITAS DAN PARTISIPATIF ANGGARAN TERHADAP EFEKTIVITAS PENGELOLAAN DANA DESA DI MASA PANDEMIK COVID-19 DALAM PERSPEKTIF ISLAM (Studi Kasus Pada Desa Srikaton Kecamatan Adiluwih Kabupaten Pringsewu. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER BAB 1 5 DAPUS.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of DEWIPUTRIANI_1751030139skripsi.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Efektivitas adalah suatu ukuran yang menyatakan seberapa jauh target atau kebijakan yang telah ditentukan sebelumnya tercapai, sedangkan efektvitas pengelolaan dana desa berarti menggambarkan kemampuan pemerintahan Desa dalam merealisasikan keuangan dana desa untuk melaksanakan program yang direncanakan dibandingkan dengan target yang telah ditentukan berdasarkan potensi nilai rill dengan situasi pandemik covid-19. Dana desa merupakan dana yang bersumber dari APBN dan ditransfer melalui ABPD kabupaten atau kota. Dana desa dikucurkan setiap tahunnya oleh pemerintah dengan nominal yang tidak sedikit. Menurut Peraturan Menteri Desa PDTT No 6 tahun 2020 tentang prioritas penggunaan dana desa untuk mengantisipasi dan menyesuaikan perkembangan virus corona 19 yang berimbas pada berbagai sendi kehidupan dan juga dana desa diperuntukkan untuk sebesar-besarnya kesejahteraan masyarakat. Maka dari itu dalam pengelolaan dana desa pemerintahan desa perlu menerapkan adanya transparansi, akuntanbilitas, dan partisipatif agar semua program yang telah direncanakan dapat tercapai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pengelolaan dana desa di masa pandemik covid-19 di desa Srikaton. Metode yang iv digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan analisis asosiatif. Hasil dari penelitian yang dilaksanakan di desa Srikaton menunjukkan bahwa pemerintahan desa Srikaton telah menerapakan prinsip Transparansi, Akuntanbilitas dan partisipatif dilihat jawaban kuisioner yang diajukan kepada responden dan adanya baleho tentang penggunaan dana desa selama pandemik covid-19. Peneliti memberikan saran bahwa pemerintahan desa harus menerapakan prinsip transparansi, akuntanbilitas dan partisipatif agar tercapainya efektvitas pengelolaan dana desa. Kata Kunci : efektivitas, dana desa, covid-19

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Konsentrasi Akuntansi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Konsentrasi Akuntansi Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 25 Feb 2022 05:34
Last Modified: 25 Feb 2022 05:34
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/17770

Actions (login required)

View Item View Item