EFEKTIVITAS METODE QUANTUM LEARNING UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS XI SMA NEGERI 2 TULANG BAWANG TENGAH

Selgi, Arum Purwandini (2022) EFEKTIVITAS METODE QUANTUM LEARNING UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS XI SMA NEGERI 2 TULANG BAWANG TENGAH. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Motivasi belajar merupakan kecenderungan peserta didik dalam melakukan kegiatan belajar yang didorong oleh hasrat untuk mencapai prestasi belajar sebaik mungkin. Peserta didik yang bermotivasi tinggi dalam belajar memungkinkan hasil belajar yang tinggi pula. Namun kenyataan yang terjadi di SMA Negeri 2 Tulang Bawang Tengah ada beberapa peserta didik kelas XI yang memiliki motivasi belajar rendah sehingga perlu adanya upaya untuk mengetahui efektivitas metode quantum learning unuk meningkatkan motivasi belajar peserta didik kelas XI di SMA Negeri 2 Tulang Bawang Tengah. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan desain yang digunakan adalah Quasi Exsperimental Design Alasan peneliti menggunakan metode ini karena, peneliti melakukan penelitian dengan dua kelompok yaitu kelompok dan kelompok kontrol supaya peneliti dapat membandingkan antara keberhasilan pemberian metode quantum learning untuk meningkatkan motivasi belajar yang dilakukan peneliti dengan dua kelompok. sedangkan teknik pengumpulan data yang penulis gunakan yaitu angket motivasi belajar. Hasil perhitungan pengujian diperoleh bahwa nilai uji t diperoleh nilai Sig(2-tailed) sebesar 0,004<0,05. Maka dapat disimpilkan ada perbedaan rata-rata hasil posttest motivasi belajar peserta didik antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Dan berdasarkan hasil perhitungan pengujian diperoleh thitung 4,069 pada derajat kebebasan (df) 8 kemudian dibandingkan dengan ttabel 0,025 = 2,306 maka thitung ≥ ttabel (4,069 ≥ 2,306), nilai sign.(2-tailed) lebih kecil dari nilai kritik 0.005 (000 ≤ 0,005), ini menunjukkan bahwa Ho ditolak dah Ha diterima, selain itu didapat nilai rata-rata kelompok eksperimen lebih besar dari pada kelompok kontrol (120.0>84,8) Jika dilihat dari nilai rata-rata, maka motivasi belajar kelompok eksperimen lebih tinggi dibanding dengan kelompok Kontrol. Dengan demikian dinyatakan bahwa metode quantum learning dengan layanan bimbingan belajar efektif dapat meningkatkan motivasi belajar peserta didik kelas XI di SMA Negeri 2 Tulang Bawang Tengah. Kata Kunci : Bimbingan Belajar, Motivasi Belajar, Quantum Learning

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Bimbingan Konseling
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan Konseling
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 19 Jan 2022 03:36
Last Modified: 19 Jan 2022 03:36
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/17202

Actions (login required)

View Item View Item