PENGARUH SISTEM INFORMASI AKUNTANSI, GAYA KEPEMIMPINAN DAN ETOS KERJA ISLAMI TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi Pada PT. Pegadaian Syariah di Bandar Lampung)

SITI, DANIATI UMAIYAH (2021) PENGARUH SISTEM INFORMASI AKUNTANSI, GAYA KEPEMIMPINAN DAN ETOS KERJA ISLAMI TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi Pada PT. Pegadaian Syariah di Bandar Lampung). Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract

ABSTRAK Kinerja merupakan suatu fungsi kemampuan pekerja dalam menerima tujuan pekerjaan, tingkat pencapaian tujuan dan interaksi antara tujuan dan kemampuan pekerja. Dapat dikatakan bahwa karyawan memegang peranan penting dalam menjalankan segala aktivitas perusahaan agar dapat tumbuh berkembang mempertahankan kelangsungan hidup perusahaan. Maka dari itu perusahaan membutuhkan sumber daya manusia yang berpotensial dan berkualitas, baik dari segi pemimpin maupun karyawan pada pola tugas, etos kerja islami, tanggung jawab, berdaya guna sesuai dengan peraturan dan pengawasan yang merupakan penentu tercapainya tujuan perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sistem informasi akuntnasi, gaya kepemimpinan dan etos kerja islami terhadap kinerja karyawan pada PT. Pegadaian Syariah di Bandar Lampung. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan data primer. Data primer dalam penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner. Populasi penelitian adalah karyawan yang bekerja di PT. Pegadaian Syariah di Bandar Lampung yang berjumlah 43 karyawan, dan sampel pada penelitian ini menggunakan sampel jenuh dimana semua anggota populasi dijadikan sampel yang sering disebut juga sebagai total sampel. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa sistem informasi akuntansi tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Gaya kepemimpinan berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Etos kerja islam berpengaruh terhadap kinerja karyawan Kata kunci: Sistem Informasi Akuntansi, Gaya Kepemimpinan, Etos Kerja Islami, Kinerja Karyawan. iii ABSTRACT Performance is a function of the ability of workers to accept work goals, the level of achievement of goals and the interaction between goals and abilities of workers. It can be said that employees play an important role in carrying out all company activities in order to grow and develop and maintain the viability of the company. quality, both in terms of leaders and employees on task patterns, Islamic work ethic, responsibility, efficient in accordance with regulations and supervision which are determinants of achieving company goals. This study aims to determine the influence of accounting information systems, leadership style and Islamic work ethic on employee performance at PT. Pegadaian Syariah in Bandar Lampung. This type of research is quantitative research using primary data. Primary data in this study were collected using a questionnaire. The research population is employees who work at PT. Pegadaian Syariah in Bandar Lampung, totaling 43 employees, and the sample in this study uses a saturated sample where all members of the population are sampled which is often referred to as the total sample. The results of this study indicate that the accounting information system has no effect on employee performance,. Leadership style affects employee performance. Islamic work ethic affects employee performance Keywords: Accounting information system, leadership style, Islamic work ethic, employee performance

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Konsentrasi Akuntansi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Konsentrasi Akuntansi Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 28 Dec 2021 03:05
Last Modified: 28 Dec 2021 03:05
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/16776

Actions (login required)

View Item View Item