ANALISIS DAMPAK PENGGUNAAN GADGET TERHADAP PERILAKU PESERTA DIDIK KELAS V DI SDN 03 PENUMANGAN BARU TULANG BAWANG BARAT

SHINTA, MELIASARI (2021) ANALISIS DAMPAK PENGGUNAAN GADGET TERHADAP PERILAKU PESERTA DIDIK KELAS V DI SDN 03 PENUMANGAN BARU TULANG BAWANG BARAT. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Penggunaan Gadget pada saat ini sangat diminati dan dibutuhkan semua kalangan. Faktor semakin maraknya pemakaian gadget pada masa pademi covid 19 salah satunya pada anak usia dasar sebagai media dalam proses pembelajaran. Akan tetapi gadget banyak berdampak dalam kehidupan sosial masyarakat dan mengalihkan bentuk gaya hidup, pola pikir bahkan perilaku. Penggunaan gadget pada anak usia dasar juga perlu adanya pengawasan agar dalam pemakaian sesuai dengan keperluanya dan tidak terdapat penyimpangan dalam berperilaku. Penggunaan gadget memiliki dampak positf dan negatif sesuai bagaimana dalam penggunaanya. Bedasarkan hal tersebut, penulis merumuskan masalah, “Bagaiaman Dampak Penggunaan Gadget Terhadap Perilaku Peserta Didik Kelas V Di SDN 03 Penumangan Baru Kabupaten Tulang Bawang Barat. Jenis penelitian ini Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Jenis penelitian ini penelitian deskriptif sebab penelitian ini menggambarkan dampak yang timbul dari gadget terhadap perilaku peserta didik. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dengan menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan teknik analissi data kualitatif model Miles and Huberman. Berdasarkan hasil penelitian maka diperoleh data sebanyak 26 peserta didik di kelas V terdapat 18 peserta didik yang memiliki gadget dan 8 peserta didik tidak memiliki gadget. Hasil penelitian ini dapat dinyatakan bahwa perilaku peserta didik di kelas V SDN 03 Penumangan Baru berperilaku baik walaupun sebagaian terdapat peserta didik yang berperilakuan malas, kurang disiplin dan bertanggung jawab. Terutama dalam hal ini tingkat kesopanan peserta didik dapat dikatakan baik. Kata Kunci: Penggunaan Gadget, Perilaku

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 06 Dec 2021 04:05
Last Modified: 06 Dec 2021 04:05
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/16612

Actions (login required)

View Item View Item