HUKUM EKONOMI SYARI’AH TENTANG UPAH ANGKUT KELAPA SAWIT (Studi Kasus di Lapak Sawit Panji Desa Negeri Besar Kecamatan Negeri Besar Kabupaten Way Kanan)

ANGGI, SUSANTY (2021) HUKUM EKONOMI SYARI’AH TENTANG UPAH ANGKUT KELAPA SAWIT (Studi Kasus di Lapak Sawit Panji Desa Negeri Besar Kecamatan Negeri Besar Kabupaten Way Kanan). Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB  1 DAN 5.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB  1 DAN 2.pdf] PDF
Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Ujroh (upah-mengupah) merupakan lingkup muamalah dalam hukum Islam. Perkembangan upah-mengupah tidak asing lagi dimasyarakat, dalam pemenuhan kebutuhan yang beragam tidak mungkin manusia dapat memenuhi kebutuhannya sendiri, sehingga membutuhkan orang lain. Sama halnya dengan pemilik lapak sawit dengan kuli angkut yang saling membutuhkan, pemilik lapak membutuhkan kuli angkut untuk menjalankan usahanya, sedangkan kuli angkut membutuhkan pekerjaan tersebut untuk memenuhi kebutuhannya, dengan mendapatkan imbalan (upah) dari pemilik lapak sawit.Upahditetapkan berdasarkan jenis dan kesulitan pekerjaan serta disepakati kedua belah pihak,dan pemberian upah dilakukan setelah pekerjaan selesai dilakukan. Adapun permasalahan dalam penelitian ini adalah: bagaimana penetapan upah angkut kelapa sawit di lapak sawit panji Desa Negeri Besar Kecamatan Negeri Besar Kabupaten Way Kanan dan bagaimana pandangan hukum ekonomi syari’ah tentang upah angkut kelapa sawit di lapak sawit panji Desa Negeri Besar Kecamatan Negeri Besar Kabupaten Way Kanan. Sedangkan tujuan penelitian ini untuk mengetahui penetapan upah angkut di lapak sawit panji Desa Negeri Besar Kecamatan Negeri Besar Kabupaten Way Kanan, dan untuk mengetahui pandangan hukum ekonomi syari’ah tentang upah angkut di lapak sawit panji Desa Negeri Besar Kecamatan Negeri Besar Kabupaten Way Kanan. Adapun Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (fild research) yaitu suatu penelitian yang bertujuan untuk mengumpulkan data yang diperoleh dari lokasi atau lapangan dan dianalisis secara deskriptif analisis yaitu suatu metode yang berfungsi untuk mendeskripsikan objek yang diteliti. Adapun teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan melakukan wawancara dan dokumentasi. Setelah data dianalisis maka hasilnya akan disajikan secara deskriptif dengan analisis kualitatif kemudian akan diambil kesimpulan sebagai jawaban atas permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini dengan pendekatan berpikir induktif dan deduktif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa, penetapan upah angkut kelapa sawit di lapak sawit panji Desa Negeri Besar,didasarkan pada jumlah kg (berat) buah sawit yang diangkut dengan mempertimbangkan kesulitan (medan/lapangan) yang dilalui. Dalam pandangan hukum ekonomi syari’ah, Islam mengajarkan bahwa dalam upah-mengupah (ujroh) harus sesuai dengan perjanjian di awal, yang terjadi di lapak sawit panji kesepakatan besaran upah tidak dipenuhi sebagaimana kesepakatan awal. Oleh karenanya, upah-mengupah yang terjadi di lapak sawit panji desa Negeri Besar menjadi fasid (rusak) dan tidak sah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Divisions: Fakultas Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 27 Oct 2021 02:46
Last Modified: 27 Oct 2021 02:46
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/16150

Actions (login required)

View Item View Item