STRATEGI PEMASARAN LEMBAGA PENDIDIKAN STUDI KASUS DI SDIT MUHAMMADIYAH GUNUNG TERANG BANDAR LAMPUNG

SOFYAN, HARAHAP (2021) STRATEGI PEMASARAN LEMBAGA PENDIDIKAN STUDI KASUS DI SDIT MUHAMMADIYAH GUNUNG TERANG BANDAR LAMPUNG. Masters thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of Tesis Sofyan Harahap Bab 1-3.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of TESIS LENGKAP SIAP CETAK.PDF.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (9MB)

Abstract

ABSTRAK Sekolah adalah organisasi yang bergerak dalam bidang jasa pendidikan. Agar tetap eksisis dan bertahan “survive” dalam persaingan, sekolah harus mampu merekrut peserta didik sebanyak-banyaknya, ciri sekolah yang baik adalah yang diminati oleh masyarakat karena memiliki tenaga pendidik profesional, fasilitas sarana prasarana lengkap dan lingkungan sekolah baik. Untuk mencapai tujuan di atas, sekolah harus menghadirkan kualitas dan mutu yang tinggi. Selain itu, memiliki konsep pengelolaan yang berorientasi pada pelayanan dan pemuasan kebutuhan, keinginan dan harapan pelanggan melalui strategi pemasaran yang baik. Fokus penelitian adalah strategi pemasaran lembaga pendidikan studi kasus di SDIT Muhammadiyah Gunung Terang Bandar Lampung. Tujuan penelitian adalah mengetahui konsep segmentasi pasar, strategi target dan penentuan posisi pasar serta strategi bauran pemasaran pendidikan di SDIT Muhammadiyah Gunung Terang Bandar Lampung. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan jenis pendekatan penelitian lapangan “field research”. Alat pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi, sedangkan analisis data menggunakan analisis kualitatif yaitu reduksi data, display data dan menarik kesimpulan. Berdasarkan temuan hasil penelitian dan pembahasan, maka penelitian ini menunjukkan bahwa: 1. Segmentasi pasar SDIT Muhammadiyah menggunakan pendekatan rasional religius yaitu strategi pemasaran tanpa membeda-bedakan pasar, sehingga segmen pasar mencakup semua kelompok dan elemen masyarakat. 2. Target pasar SDIT Muhammadiyah yaitu keluarga peserta didik, guru, karyawan dan alumni/lulusan, serta semua masyarakat yang ada di kota Bandar Lampung dan sekitarnya. 3. SDIT Muhammadiyah menggunakan konsep “marketing mix” terdiri dari tujuh elemen pokok strategi pemasaran yaitu produk “output” lulusan, harga biaya pendidikan (price), lokasi tempat (place), promosi pendidikan (promotion), sumber daya manusia tenaga pendidik dan kependidikan (people/person), fasilitas sarana prasarana pendukung kegiatan belajar mengajar (physical evidence) dan proses layanan jasa pendidikan (process). Kata Kunci: Segmentasi, Target Posisi Pasar, dan Bauran Pemasaran Pendidikan (Marketing MIX)

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Manajemen Pendidikan Islam
Divisions: Pasca Sarjana > S2 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 25 Oct 2021 06:08
Last Modified: 25 Oct 2021 06:08
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/16120

Actions (login required)

View Item View Item