TIPOLOGI SELF EFFICACY PESERTA DIDIK DALAM MENGERJAKAN TUGAS PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KELAS VIII DI SMP YPPL BANDAR LAMPUNG

SULASTRI, Nasrun (2021) TIPOLOGI SELF EFFICACY PESERTA DIDIK DALAM MENGERJAKAN TUGAS PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KELAS VIII DI SMP YPPL BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of BAB 1-5.pdf] PDF
Download (825kB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI .pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk melukiskan secara sistematis fakta-fakta atau karakteristik tertentu, baik berupa keadaan, permasalahan, sikap, pendapat, kondisi, prosedur atau sistem secara factual dan cermat. Penelitian ini melihat Tipologi Self Efficacy peserta didik dalam mengerjakan tuga mata pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas VIII Di SMP YPPL Bandar Lampung yang merupakan pengelompokkan dari suatu objek kedalam tipe atau jenis self efficacy yang terdiri dari tiga dimensi yaitu tingkat kesulitan, kekuatan dan keluasan. Berdasarkan data yang diperoleh dari hasil penelitian di kelas VIII Di SMP YPPL Bandar Lampung menunjukkan bahwa peserta didik belum merasa yakin dalam mengerjakan tugas pada mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam. Adapun Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah “Bagaimana tipologi self efficacy peserta didik dalam mengerjakan tugas pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas VIII di SMP YPPL Bandar Lampung ?”. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah “Untuk mengetahui tipologi self efficacy peserta didik dalam mengerjakan tugas pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas VIII di SMP YPPL Bandar Lampung”. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif yaitu menyajikan data dalam bentuk kata-kata tertulis maupun lisan, gambar dan bukan berupa angka. Penelitian lapangan ini penulis mengambil lokasi di SMP YPPL Bandar Lampung. Adapun Sumber data primer dalam penelitian ini yaitu penulis mencari data melalui kata dan tindakan dengan melakukan wawancara dan melaksanakan pengamatan terhadap guru mata pelajaran PAI dan Peserta didik kelas VIII. Dan Sumber Data sekunder yang digunakan dalam penelitian ini yaitu berupa dokumen-dokumen yang meliputi program sekolah, rencana pembelajaran, data peserta didik, photo, serta penilaian yang secara keseluruhannya berkaitan dengan tipologi self efficacy peserta didik dalam mengerjerakan tugas PAI. Penulis menggunakan teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian penulis dapat simpulkan bahwa tipologi self efficacy peserta didik dalam mengerjakan tugas pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas VIII di SMP YPPL Bandar Lampung diperoleh bahwa Self efficacy peserta didik dalam mengerjakan tugas mata pelajaran PAI dilihat dari tipologi berdasarkan dimensi tingkatan (magnitude), dimensi kekuatan (strength) dan dimensi keluasan (generality) sebagai berikut: Tipologi Self Efficacy Peserta Didik dalam Mengerjakan Tugas PAI Berdasarkan Dimensi Tingkatan yang penulis temukan bahwa dari jumlah keseluruhan peserta didik kelas VIII ternyata sebanyak 30 peserta didik itu memiliki tipologi Self Efficacy tingkatan yang tinggi dan yang tingkatan rendah. Tipologi Self Efficacy Peserta Didik dalam Mengerjakan Tugas PAI Berdasarkan Dimensi Kekuatan yang penulis temukan bahwa dari jumlah keseluruhan peserta didik kelas VIII ternyata sebanyak 30 peserta didik itu memiliki tipologi Self Efficacy dimensi kekuatan yang kuat dan yang lemah Dan Tipologi Self Efficacy Peserta Didik dalam Mengerjakan Tugas PAI Berdasarkan Dimensi Keluasan yang penulis temukan bahwa dari jumlah keseluruhan peserta didik kelas VIII ternyata sebanyak 30 peserta didik itu memiliki tipologi Self Efficacy dimensi keluasan yang mampu menguasai semua tugas dan hanya mampu menguasai tugas-tugas tertentu saja. Kata Kunci : Tipologi Self Efficacy, Tugas, Pendidikan Agama Islam

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 21 Oct 2021 03:21
Last Modified: 21 Oct 2021 03:21
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/16064

Actions (login required)

View Item View Item