ANALISIS WACANA PESAN DAKWAH SYEKH ALI JABER DALAM CHANNEL YOUTUBE

VERBENA, UKTAB (2021) ANALISIS WACANA PESAN DAKWAH SYEKH ALI JABER DALAM CHANNEL YOUTUBE. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of COVER,BAB 1,BAB 2, DAPUS.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan isi pesan dakwah Syekh Ali Jaber dalam channel youtube. Penelitian ini adalah penelitian kualitaif dengan jenis penelitian deskriptif. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis wacana milik Teun A. Van Dijk, dalam hal ini dengan mengamati video ceramah Syekh Ali Jaber dalam channel youtube “Syekh Ali Jaber” yaitu mengamati isi pesan dakwah yang terkandung didalam ceramahnya dengan mengambil 6 sampel video ceramah Syekh Ali Jaber, diantaranya 2 video ceramah dengan tema aqidah, 2 video ceramah dengan tema syariah, dan 2 video ceramah dengan tema akhlak. Pemilihan kategori tema pesan dakwah ini dilakukan supaya mempermudah penulis dalam menentukan judul video ceramah yang akan dijadikan sampel penelitian skripsi ini. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dokumentasi. Data primer diperoleh langsung dari video ceramah dalam channel youtube “Syekh Ali Jaber”, sedangkan data sekunder berupa teori-teori serta penunjang lainnya diperoleh dari kepustakaan. Semua data tersebut merupakan bahan-bahan untuk mendeskripsikan si pesan dakwah dalam ceramah Syekh Ali Jaber. Hasil penelitiannya menunjukkan bahwa isi pesan dakwah dalam 6 video ceramah Syekh Ali Jaber yang penulis teiliti baik yang merupakan kategori aqidah, syariah maupun akhlak semuanya berasal dari sumber-sumber terpercaya. Bahan dasar pesan dakwah Syekh Ali Jaber adalah Al Qur‟an dan Hadits, ditambah dengan pendapat ulama, kisah-kisah, dan berita. Kata Kunci : Pesan Dakwah, Syekh Ali Jaber, Channel Youtube

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Komunikasi dan Penyiaran Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 12 Oct 2021 05:51
Last Modified: 12 Oct 2021 05:51
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/15982

Actions (login required)

View Item View Item