HUBUNGAN SELF ACCEPTANCE DAN DUKUNGAN SOSIAL DENGAN KEBAHAGIAAN PADA LANSIA

Yunies, Mega Sanjaya (2021) HUBUNGAN SELF ACCEPTANCE DAN DUKUNGAN SOSIAL DENGAN KEBAHAGIAAN PADA LANSIA. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI BAB 1-2.pdf] PDF
Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Hubungan Self Acceptance Dan Dukungan Sosial Dengan Kebahagiaan Pada Lansia Oleh : Yunies Mega Sanjaya Kebahagiaan merupakan salah satu masalah yang penting selama masa perkembangan didalam kehidupan masing-masing individu. Individu yang bahagia akan mampu beradaptasi dengan baik dan mempunyai kesempatan untuk lebih sukses dalam berbagai bidang, seperti kesehatan, sosial, pemecahan masalah, dan lainnya. Namun ketidakbahagiaan yang dirasakan oleh individu dalam masa kehidupannya akan meninggalkan jejak pada diri individu tersebut, sehingga dapat memengaruhi sikap dalam berhubungan dengan orang lain dan dapat mengacaukan kemampuan individu tersebut dalam menyesuaikan diri baik secara personal maupun sosial. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui hubungan penerimaan diri (self accaptance) dengan kebahagiaan para lansia, mengetahui hubungan dukungan sosial dengan kebahagiaan pada lansia, mengetahui hubungan penerimaan diri (self accaptance) dan dukungan sosial dengan kebahagiaan pada lansia. Seiring berjalannya waktu individu perlahan memasuki masa lanjut usia, usia enam puluh dipandang sebagai pemisah antara usia madya dengan usia lanjut. Masa ini, individu lebih sering menghabiskan waktunya bukan dengan cara bekerja, tetapi lebih cenderung menikmati hidup seperti menghabiskan waktu berkumpul bersama teman sebaya, ataupun bersama keluarganya. Menjadi tua atau menua merupakan bagian dari proses kehidupan yang tidak dapat dihindarkan dan akan dialami oleh setiap individu, Kebahagiaan menjalani usia tua bagi para lansia ini menjadi pusat dalam penelitian ini. Populasi dalam penelitian ini ialah masyarakat desa Tanjung Agung dengan jumlah 174 orang. Peneliti menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel yaitu simple random sampling dan yang menjadi sampel dalam penelitian ini sebanyak 64 orang. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan skala psikologi meliputi skala kebahagiaan, skala penerimaan diri dan skala kebahagiaan. Skala kebahagiaan berjumlah iii 23 aitem (α=0.910), pada skala self acceptance berjumlah 26 aitem (α=0.883) dan pada skala dukungan sosial berjumlah 27 aitem (α=0.932). Teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis regresi berganda yang dibantu dengan program JASP Versi 0.14.1.0. Data yang dianalisis menunjukkan hasil, korelasi r = 0,378 dan signifikansi p <0,001. Dari hasil penelitian diketahui bahwa sumbangan variabel self acceptance dan dukungan sosial terhadap variabel terikat (kebahagiaan) sebesar 40,6%, sedangkan pengaruh variabel lain di luar penelitian sebesar 59,4%, Adanya keterhubungan secara positif signifikan antara penerimaan diri dengan kebahagiaan pada lansia di Desa Tanjung Agung, kemudian untuk melihat hasil dapat melihatnya di perolehan nilai koefisien korelasi (rx1-y) = 0,513 dan r2 = 0,263 dengan (p < 0,01). Adanya keterhubungan secara positif signifikan antara dukungan sosial dengan kebahagiaan pada lansia di Desa Tanjung Agung, kemudian untuk melihat hasil dapat melihatnya di perolehan nilai koefisien korelasi (rx2-y) = 0,378 dan r2 = 0,143 dengan (p < 0,01). Kata Kunci :Kebahagiaan, Self Acceptance, Dukungan Sosial

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Psikologi Agama
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Psikologi Agama
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 23 Sep 2021 07:31
Last Modified: 23 Sep 2021 07:31
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/15850

Actions (login required)

View Item View Item