PENGARUH PELAKSANAAN BIMBINGAN KLASIKAL DENGAN TEKNIK DISKUSI TERHADAP PENINGKATKAN PEMAHAMAN STUDI LANJUTAN PESERTA DIDIK KELAS XI IPS 1 SMA YP UNILA BANDAR LAMPUNG

ANNISA, MAULFI AMALIA (2021) PENGARUH PELAKSANAAN BIMBINGAN KLASIKAL DENGAN TEKNIK DISKUSI TERHADAP PENINGKATKAN PEMAHAMAN STUDI LANJUTAN PESERTA DIDIK KELAS XI IPS 1 SMA YP UNILA BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of Skripsi Annisa Bismillah.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[thumbnail of Awal - BAB II dan Daftar Pustaka.pdf] PDF
Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK PENGARUH PELAKSANAAN BIMBINGAN KLASIKAL DENGAN TEKNIK DISKUSI TERHADAP PENINGKATKAN PEMAHAMAN STUDI LANJUTAN PESERTA DIDIK KELAS XI IPS 1 SMA YP UNILA BANDAR LAMPUNG Oleh : Annisa Maulfi Amalia Pemahaman peserta didik yang kurang terhadap pemahaman studi lanjut pada saat duduk di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA) mengakibatkan peserta didik kesulitan dalam memilih studi lanjut setelah lulus SMA, masalah dalam penelitian ini adalah kurangnya pemahaman tentang studi lanjutan yang dialami oleh peserta didik kels XI IPS 1 SMA YP UNILA Bandar Lampung. Sehingga diperlukan penelitian yang berjudul Pengaruh Pelaksanaan Bimbingan Klasikal Dengan Teknik Diskusi Terhadap Peningkatkan Pemahaman Studi Lanjutan Peserta Didik Kelas XI IPS 1 SMA YP UNILA Bandar Lampung. Rumusan masalah pada penelitian ini apakah bimbingan klasikal dengan teknik diskusi dapat berpengaruh terhadap peningkatan pemahaman studi lanjutan peserta didik kelas XI IPS 1 SMA YP UNILA Bandar Lampung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pelaksanaan bimbingan klasikal dengan teknik diskusi terhadap peningkatan pemahaman studi lanjut pada peserta didik kelas XI IPS 1 SMA YP UNILA Bandar Lampung. Jenis penelitian kuantitatif pre�ekperimental yaitu yang dilakukan dengan pemberian perlakuan tertentu terhadap subjek yang bersangkutan dengan menggunakan one-group pretest-posttest design. Sampel yang digunakan sebanyak 23 peserta didik kelas XI IPS 1 SMA YP UNILA Bandar Lampung. Adapun hasil uji Wilcoxon dengan menggunakan program SPSS 18 didapatkan Z hitung pada kelas XI yaitu -4.113 dengan sig yaitu .000 yang lebih kecil dari sig 0,05. Hal ini menunjukan bahwa Ha diterima Ho ditolak . Sehingga dapat dikatakan bahwa pelaksanaan bimbingan klasikal dengan teknik diskusi dapat berpengaruh terhadap peningkatkan pemahaman studi lanjut peserta didik kelas XI IPS 1 SMA YP UNILA Bandar Lampung

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Bimbingan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan Konseling
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 08 Jul 2021 03:00
Last Modified: 08 Jul 2021 03:00
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/15160

Actions (login required)

View Item View Item