PERAN ORANG TUA TERHADAP POLA ASUH DALAM PERKEMBANGAN MORAL ANAK USIA 5-6 TAHUN DI PAUD SEHATI SUMBERSARI MANDAH NATAR LAMPUNG SELATAN

ZULFA, NURFAIDAH (2021) PERAN ORANG TUA TERHADAP POLA ASUH DALAM PERKEMBANGAN MORAL ANAK USIA 5-6 TAHUN DI PAUD SEHATI SUMBERSARI MANDAH NATAR LAMPUNG SELATAN. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of bab I-II-dapus.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of skripsi full zulfa.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK PERAN ORANG TUA TERHADAP POLA ASUH DALAM PERKEMBANGAN MORAL ANAK USIA 5-6 TAHUN DI PAUD SEHATI SUMBERSARI MANDAH NATAR LAMPUNG SELATAN Oleh : Zulfa Nurfaidah Pola asuh adalah proses interaksi antara anak dengan orang tua yang meliputi pemenuhan kebutuhan fisik dan kebutuhan non fisik. Sedangkan perkembangan moral adalah perkembangan pikiran, perasaan, dan perilaku menurut aturan atau kebiasaan mengenai hal-hal yang seharusnya dilakukan seseorang ketika berinteraksi dengan orang lain. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peran orang tua terhadap pola asuh dalam perkembangan moral anak usia 5-6 tahun di Paud Sehati Sumbersari Mandah Natar Lampung Selatan. Jenis penelitian ini adalah study kasus deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah 5 orang tua dan 2 orang guru. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi, kemudian dilakukan triangulasi data sebagai keabsahan data. Hasil dari penelitian ini menunjukkan peran orang tua dan bentuk-bentuk pola asuh dalam perkembangan moral anak usia 5-6 tahun di Paud Sehati Sumbersari Mandah Natar Lampung Selatan sudah baik dapat dilihat dari peran orang tua dalam memberikan perhatian atau tanggapan terhadap keinginan anak, orang tua yang memberikan tanggapan pada anak saat mengungkapkan permasalahan yang dihadapi anak. Kemudian bentuk-bentuk pola asuh orang tua dalam perkembangan moral anak yaitu dengan membimbing dan mengarahkan anak agar mematuhi peraturan, kemudian orang tua yang memberikan hadiah ketika anak berbuat baik atau berprestasi dan hukuman ketika anak berbuat tidak baik agar tidak mengulanginya dan pola asuh orang tua dalam hal melatih kesabaran pada anak. Kata kunci: Peran Orang Tua, Pola Asuh, Perkembangan moral anak

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 16 Jun 2021 03:27
Last Modified: 16 Jun 2021 03:27
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/14685

Actions (login required)

View Item View Item