POLA ASUH ORANG TUA YANG BEKERJA DALAM MEMBENTUK JIWA KEAGAMAAN ANAK (Studi di Perum Tribrata Polda Lampung Tanjung Senang Bandar Lampung)

Monalisa, M (2017) POLA ASUH ORANG TUA YANG BEKERJA DALAM MEMBENTUK JIWA KEAGAMAAN ANAK (Studi di Perum Tribrata Polda Lampung Tanjung Senang Bandar Lampung). Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of Skripsi_Monalisa.pdf]
Preview
PDF
Download (1MB) | Preview

Abstract

Orang tua mempunyai fungsi sosial, ekonomi, edukatif dan religi dalam rangka membentuk jiwa keagamaan anak. Sebagai pendidik yang pertama dan utama, sudah seharusnya para orang tua memberikan pendampingan dan dorongan baik secara finansial, material maupun spiritual terhadap semua aktivitas anak agar mereka tumbuh menjadi anak yang memiliki jiwa keagamaan yang baik. Rumusan masalah yang diajukan adalah "Bagaimanakah pola asuh orang tua yang bekerja dalam membentuk jiwa keagamaan anak di Perum Tribrata Polda Lampung Tanjung Senang Bandar Lampung? Apakah faktor yang mempengaruhi pola asuh orang tua yang bekerja dalam membentuk jiwa keagamaan anak di Perum Tribrata Polda Lampung Tanjung Senang Bandar Lampung?. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pola asuh orang tua yang bekerja dan faktor yang mempengaruhi dalam membentuk jiwa keagamaan anak di Perum Tribrata Polda Lampung?. Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif dengan teknik analisis data menggunakan model interaktif yang berlangsung secara simultan dengan proses pengumpulan data, dengan alur tahapan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Alat pengumpul data yaitu metode observasi, interview dan dokumentasi Temuan penelitian ini bahwa pola asuh orang tua yang bekerja dalam membentuk jiwa keagamaan anak di Perum Tribrata Polda Lampung Tanjung Senang Bandar Lampung dilakukan dalam bentuk tiga pola asuh yaitu : pertama pola asuh demokratik yaitu anak diberi kesempatan untuk tidak tergantung kepada orang tua dan diberi kesempatan untuk memilih apa yang terbaik bagi dirinya. Kedua pola asuh permisif yaitu orang tua memberikan kelonggaran dan tidak terlalu mengekang dan membatasi anak untuk melakukan yang dikehendaki namun tetap dalam kontrol dan pengawasan orang tua dan ketiga pola asuh otoriter yaitu pola asuh kepada anak dengan membuat aturan-aturan yang ketat sehingga anak melaksanakan perintah atau tugas dari orang tua atas dasar takut memperoleh hukuman dari orang tuanya. Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi pola asuh orang tua yang bekerja dalam membentuk jiwa keagamaan anak di Perum Tribrata Polda Lampung Tanjung Senang Bandar Lampung adalah (a) tingkat usia anak yang sedang mengalami masa pubertas. (b) Lingkungan keluarga yang berdampak terhadap perilaku anak, (d) Lingkungan pergaulan anak yang kurang terkontrol dan (e) Lemahnya kontrol dan sanki dari masyarakat dan aparat terkait sehingga tidak membuat jera para pelaku tindakan yang menyimpang tersebut.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Bimbingan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 27 Sep 2017 03:28
Last Modified: 27 Sep 2017 03:28
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/1449

Actions (login required)

View Item View Item