FUNGSI SOSIAL PENGAJIAN RUTIN (Studi Pada Jama’ah Muslimah Asyakirin, Lingkungan I Kelurahan Gunung Mas, Teluk Betung Selatan, Bandar Lampung)

Julfanny, Harti (2021) FUNGSI SOSIAL PENGAJIAN RUTIN (Studi Pada Jama’ah Muslimah Asyakirin, Lingkungan I Kelurahan Gunung Mas, Teluk Betung Selatan, Bandar Lampung). Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI LENGKAP JULFANI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Fungsi sosial adalah sesuatu yang dapat di nikmati dan bermanfaat bagi kehidupan masyarakat atau yang ada kaitannya dengan kehidupan masyarakat. Yang dimaksud fungsi sosial pengajian rutin yaitu suatu kegiatan kemasyarakatan untuk mendalami ajaran agama Islam yang dapat bermanfaat bagi kehidupan masyarakat yang rutin dilakukan secara bergantian atau bergilir ke rumah warga. Kesibukan dan pekerjaan yang menyebabkan masyarakat lingkungan 1 kelurahan Gunung Mas kurang dapat memenuhi kebutuhan rohaninya karena harus menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka. Bagaimanapun ruang spiritualitas dan bimbingan keagamaan tetap mereka butuhkan. Untuk dapat memenuhi kebutuhan tersebut tentunya dengan cara yang sangat mudah dan hemat waktu. Kenyataan di lapangan, pengajian Muslimah Asyakirin melaksanakan pengajian secara bergilir ke rumah warga dan memiliki fungsi lain dari pengajian selain fungsi agama, yakni fungsi sosial. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apa saja fungsi sosial yang terdapat dalam pengajian Muslimah Asyakirin ? Apa saja pengaruh dari pengajian Muslimah Asyakirin terhadap kehidupan sosial Jamaah Muslimah Asyakirin ? Jenis penelitian ini adalah kualitatif. Metode pengumpulan data dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Fokus penelitian ini adalah fungsi sosial yang terdapat dalam pengajian rutin yang dilakukan ibu-ibu pengajian Muslimah Asyakirin secara bergantian kerumah warga. Berdasarkan temuan-temuan yang diteliti dilapangan Fungsi sosial yang terdapat dalam pengajian Muslimah Asyakirin meliputi fungsi sosial dalam bidang agama, fungsi persuasif, fungsi sosial dalam bidang budaya, dan fungsi sosial dalam bidang ekonomi. Fungsi sosial dalam bidang agama adalah meningkatkan tali silaturahmi masyarakat kelurahan Gunung Mas dalam berbagai kegiatan sosial seperti takziyah, rekreasi, bersedekah dalam bentuk santunan anak yatim, dan mengunjungi panti sosial lanjut usia. Fungsi persuasi berupa ajakan untuk bisa meningkatkan produktitas warga kelurahan Gunung Mas salah satunya dengan mengikuti kegiatan iipengajian, dan memotivasi remaja untuk lebih aktif bermasyarakat baik dalam kegiatan sosial maupun keagamaan. Fungsi sosial dalam bidang budaya meliputi gotong royong, memperingati hari besar Islam, kesenian Qasidah, dan perayaan hari raya serta HUT RI. Fungsi sosial ekonomi adanya arisan dan sebagai tempat penggalangan dana, adanya jamaah yang tidak mengambil pengajian rutin di rumahnya karena faktor ekonomi belum memiliki biaya untuk mengadakan pengajian. Pengaian ini berpengaruh mengingkatkan keimanan dan ketakwaan jamaah seperti menjalankan shalat 5 waktu dan sunnah, lancar membaca Al-Qur‟an, bersedekah, pola pikir yang lebih universal, berpakaian yang lebih baik, sopan santun dan beretika. Pengajian ini berpengaruh baik bagi warga kelurahan Gunung Mas dalam kegiatan sosial namun dalam bidang keagamaan tidak berpengaruh secara maksimal. Kata Kunci: Fungsi Sosial,Pengajian, Muslimah Asyakirin

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Sosiologi Agama
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Sosiologi Agama
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 04 Jun 2021 04:14
Last Modified: 04 Jun 2021 04:14
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/14428

Actions (login required)

View Item View Item