KEPEMIMPINAN PEMBELAJARAN DI SEKOLAH KEJURUAN BERBASIS KETARUNAAN (STUDI DI SMK NEGERI 13 KOTA MALANG)

SELA, KHOLIDIANI (2021) KEPEMIMPINAN PEMBELAJARAN DI SEKOLAH KEJURUAN BERBASIS KETARUNAAN (STUDI DI SMK NEGERI 13 KOTA MALANG). Masters thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of TESIS SELA KHOLIDIANI PASCA UJIAN TERBUKA.docx] HTML
Download (16MB)

Abstract

ABSTRAK Pendidikan berbasis taruna bertujuan untuk membentuk peserta didik memiliki sikap jujur, disiplin dan bermental tangguh serta bertanggung jawab. Seluruh peserta didik memakai seragam taruna, melaksanakan kegiatan ketarunaan yang diakhiri dengan diklat ketarunaan sebelum mendapatkan pengukuhan sebagai anggota taruna SMK Negeri 13 Kota Malang. kebudayaan dan pembiasaan yang terdapat di sekolah peserta didik dapat beradaptasi dalam berbagai kondisi masyarakat serta mampu membentuk karakter warga sekolah terutama karakter peserta didik. Karakter ini dapat terbentuk melalui proses pelaksanaan kegiatan budaya yang ada di sekolah Fokus penelitian ini adalah Kepemimpinan Pembelajaran di Sekolah Kejuruan Berbasis Ketarunaan di SMK Negeri 13 Kota Malang. Sub fokus pada penelitian ini adalah cara kepala sekolah mengembangkan visi sekolah, cara kepala sekolah dalam membangun budaya pembelajaran di sekolah, kinerja kepala sekolah dalam membangun sumber daya yang mendukung terwujudnya budaya pembelajaran di sekolah kejuruan berbasis ketarunaan. Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang berusaha mendeskripsikan tentang prinsip kepemimpinan pembelajaran SMK Negeri 13 Malang. Melalui pendekatan kualitatif penulis akan memperoleh penghayatan, pengalaman dan pemahaman mendalam tentang kepemimpinan pembelajaran kepala sekolah di SMK Negeri 13 Kota Malang. Perumusan visi misi serta tujuan di sekolah sangat mutlak dilakukan untuk mencapai sekolah yang efektif. Temuan pada penelitian kepala sekolah merumuskan dan menerapkan visi sekolah dalam implementasi penguatan pendidikan berbasis ketarunaan. Menginternalisasikan visi ke dalam program pendidikan berbasis ketarunaan serta mensosialisasikan melalui media, kepala sekolah membuat rencana tindak lanjut ketarunaan dengan mengutamakan pengembangan sumber daya manusia, sarana dan prasarana serta penguatan program dengan kegiatan ekstrakurikuler. Dalam membangun hubungan yang baik kepala SMKN 13 Malang malang melibatkan orang tua dalam pembuatan RKAS, hingga menjadi bagian dari program. Selain itu Kepala SMKN 13 Kota Malang juga melibatkan alumni dalam kerja sama, kepala sekolah juga bekerja sama dengan dunia usaha dan dunia industri, serta menjalin kerja sama dengan lembaga pendidikan dan lembaga non pendidikan.  Kata kunci: kepemimpinan pembelajaran, kepala sekolah, ketarunaan   ABSTRACT Taruna-based education aims to shape students to have an honest, disciplined attitude and mentally tough and responsible. All students wear cadets' uniforms, carry out ketarunaan activities that end with ketarunaan training before getting confirmed as cadets members of SMK Negeri 13 Malang City. The culture and habituation contained in school students can adapt to various conditions in society and are able to shape the character of school residents, especially the character of students. This character can be formed through the process of implementing cultural activities in schools. The focus of this study is Learning Leadership in Vocational Schools Based on Employment at SMK Negeri 13 Malang City. The sub-focus of this research is the way the principal develops the vision of the school, the way the principal builds a learning culture in schools, and the principal's way of building resources that support the realization of a learning culture in vocational schools based on ketarunaan. This research approach uses a qualitative approach that attempts to describe the principles of learning leadership in SMK Negeri 13 Malang. Through a qualitative approach the writer will gain appreciation, experience and in-depth understanding of the principal's learning leadership in and SMK Negeri 13 Malang city. The formulation of a vision and mission in schools is absolutely necessary to achieve an effective school. The findings from the principal's research formulate and implement the school's vision in the implementation of strengthening ketarunaan-based education. Internalizing the vision into a ketarunaan-based education program and disseminating it through the media, the principal makes a follow-up plan for ketarunaan by prioritizing the development of human resources, facilities and infrastructure as well as strengthening the program with extracurricular activities. In building a good relationship the principal of SMKN 13 Malang city involves parents in making RKAS, so that it becomes part of the program. In addition, the Principal of SMKN 13 Malang city also involves alumni in cooperation, the principal also collaborates with the business world and the industrial world, and collaborates with educational institutions and non-educational institutions. Keywords: learning leadership, principal, ketarunaan

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Manajemen Pendidikan Islam
Divisions: Pasca Sarjana > S2 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 24 Mar 2021 05:56
Last Modified: 24 Mar 2021 05:56
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/13520

Actions (login required)

View Item View Item