KEANEKARAGAMAN MANGROVE DI KAWASAN EKOWISATA HUTAN MANGROVE PETANGORAN, GEBANG, TELUK PANDAN, PESAWARAN

Aswenty, Musbihatin (2021) KEANEKARAGAMAN MANGROVE DI KAWASAN EKOWISATA HUTAN MANGROVE PETANGORAN, GEBANG, TELUK PANDAN, PESAWARAN. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI_FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[thumbnail of SKRIPSI_PERPUS.pdf] PDF
Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK KEANEKARAGAMAN MANGROVE DI KAWASAN EKOWISATA HUTAN MANGROVE PETANGORAN, GEBANG, TELUK PANDAN, PESAWARAN Oleh: Aswenty Musbihatin Mangrove jenis tumbuhan yang hidup menyebar dan membentuk komunitas di daerah pasang surut. Kualitas perairan mempengaruhi pertumbuhan mangrove. Dibuatnya Ekowisata hutan Mangrove ini karena ekosistem yang ada di pesisir pantai sudah mulai berkurang, baik biotik maupun abiotiknya dan perairan laut disekitaran pantai di kawasan ekowisata Hutan Mangrove Petangoran yang memburuk karena abrasi air laut, maka adanya upaya dalam pelestarian kawasan wisata dengan penanaman mangrove. Keanekaragaman tumbuhan mangrove memiliki ekologi yang berbeda, untuk melestarikan kawasan Mangrove diperlukan data identifikasi mangrove yang signifikan agar tidak terjadi kesalahan dalam perkembangan tumbuhan mangrove. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1)Mengetahui keanekaragaman mangrove, 2)Mengetahui indeks keanekaragama, 3)Mengetahui parameter fisika-kimia kualitas air, 4)Mengetahui pola penyebaran mangrove, 5)Mengetahui daya dukung kawasan ekowisata di kawasan Ekowisata Hutan Mangrove Petengoran, Gebang, Teluk Pandan, Pesawaran. Metode penelitian deskriptif kuantitatif, pengambilan sampel menggunakan metode line transek plot dengan membagi kawasan ekowisata mangrove menjadi 3 stasiun. Hasil penelitian menunjukan terdapat 5 spesies yang teridentifikasi sebagai berikut: Avicennia alba, Hibiscus tiliaceus, Rhizophora apiculata, Rhizophora mucronata, dan Rhizophora stylosa. Indeks keanekaragaman mangrove memiliki tingkatan keanekaragaman jenis mangrove rendah hingga sedang ( 0,55-1,15). Hasil Parameter perairan fisika-kimia dari 3 stasiun, suhu (290C- 320C), kedalaman (0,18m-0,83m), pH (6,9-7,7), salinitas (30ppm-35ppm). Indeks sebaran morisita pola penyebaran mangrove seragam dan mengelompok (-0,005-1,71). Hasil Daya dukung kawasan ekowisata 34orang/hari. Keanekaragaman mangrove, Indeks keanekaragam, penyebaran mangrove, daya dukung kawasan sudah baik namun masih harus ada penambahan dan pelestarian mangrove, dan kualitas perairan keseluruhan sudah memenuhi baku mutu air dan wisata bahari Keputusan Menteri Lingkungan Hidup No. 51 Tahun 2004. Kata kunci: Mangrove, Kualitas Fisika-Kimia Perairan, Ekowisata Hutan Mangrove Petangoran, Gebang

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Biologi
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 24 Mar 2021 04:35
Last Modified: 24 Mar 2021 04:35
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/13516

Actions (login required)

View Item View Item