PENGARUH INFLASI DAN BI RATE TERHADAP PORTOFOLIO REKSADANA SYARIAH DI INDONESIA PERIODE 2011-2015

Malya, Nurna (2017) PENGARUH INFLASI DAN BI RATE TERHADAP PORTOFOLIO REKSADANA SYARIAH DI INDONESIA PERIODE 2011-2015. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of Skripsi_Malya.pdf]
Preview
PDF
Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh perkembangan pasar modal syariah yang cukup dinamis, kedinamisan tersebut salah satu nya ditandai dengan berkembangnya secara pesat reksadana berbentuk Kontrak Investasi Kolektif (KIK) di pasar modal Indonesia. Dalam perkembangannya, telah hadir reksadana syariah yang dimaksudkan untuk memberikan alternatif investasi yang lebih luas terutama para pemodal muslim. Dengan adanya proses screnning yang membatasi selektivitas portofolio yang hanya pada produk yang sesuai dengan syariat Islam maka apakah reksadana syariah akan dapat mengahasilkan investasi portofolio yang optimal? Keadaan ini akan menimbulkan kerugian bagi para investor mengenai tingkat pengembalian (return) yang akan didapat, ditambah dengan keadaan inflasi dan BI Rate yang fluktuatif. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh Inflasi dan BI Rate terhadap Portofolio Reksadana Syariah di Indonesia Periode Tahun 2011-2015. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh Inflasi dan BI rate terhadap Nilai Aktiva Bersih (NAB) Reksadana Syariah. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data bulanan dari Januari 2011 sampai dengan Desember 2015. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampling jenuh. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linier berganda dengan menggunakan program komputer SPSS versi 16.0 dan Microsoft Excel 2007. Berdasarkan hasil uji regresi, secara parsial variabel Inflasi memperoleh nilai thitung sebesar 0.999 kurang dari ttabel sebesar 1.672 dengan nilai signifikansi 0.322 lebih besar dari 0.05. Sehingga hasil penelitian ini menunjukan bahwa Inflasi tidak berpengaruh positif terhadap Nilai Aktiva Bersih (NAB) Reksadana Syariah. secara parsial variabel BI Rate memperoleh nilai thitung sebesar 5.221 lebih besar dari nilai ttabel sebesar 1.672 dengan nilai signifikansi 0.000 kurang dari 0.05, yang menunjukan bahwa BI Rate berpengaruh negatif terhadap Nilai Aktiva Bersih (NAB) Reksadana Syariah. hasil uji regresi juga diperoleh nilai Fhitung sebesar 26.824 lebih besar dari Ftabel sebesar 3.160 dan nilai signifikansi sebesar 0.000. Sehingga hasil penelitian ini menunjukan bahwa Inflasi dan BI Rate secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Nilai Aktiva Bersih (NAB) Reksadana Syariah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 13 Sep 2017 03:07
Last Modified: 13 Sep 2017 03:07
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/1328

Actions (login required)

View Item View Item