TINJAUAN HUKUM ISLAM TENTANG PRAKTIK PEMBERIAN BANTUAN OLEH KOPERASI DESA DAN LEMBAGA LEASING DALAM PEMBIAYAAN ACARA KEAGAMAAN (Studi Kasus di Desa Telogorejo, kecamatan Batanghari, kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lampung)

DJAYA, PUTRA PRATAMA (2021) TINJAUAN HUKUM ISLAM TENTANG PRAKTIK PEMBERIAN BANTUAN OLEH KOPERASI DESA DAN LEMBAGA LEASING DALAM PEMBIAYAAN ACARA KEAGAMAAN (Studi Kasus di Desa Telogorejo, kecamatan Batanghari, kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lampung). Undergraduate thesis, FAKULTAS SYARIAH.

[thumbnail of FULL SKRISI DJAYA PUTRA PRATAMA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (14MB)
[thumbnail of COVER BAB1,BAB2, DAPUS      DJAYA PUTRA PRATAMA.pdf] PDF
Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Pada saat sekarang ini ditengah kehidupan masyarakat pada umumnya banyak sekali kegiatan kegiatan besar salah satunya acara keagamaan, yang mana pada acara tersebut sumber dana yang di dapatkan atau dihimpun bukan hanya dari sumbangsih masyarakat saja melainkan ada juga Hibah bantuan dari koperasi Desa dan lembaga leasing, kemudian bantuan Hibah yang telah di berikan perusahaan tersebut tidak diberikan secara cuma cuma melainkan ada kesepakatan antara dari pihak panitia penyelenggara dengan pihak pemberi bantuan Hibah. Rumusan masalah di dalam skripsi ini adalah Bagaimana Praktik Pemberian Bantuan Oleh Koperasi Desa dan Lembaga Leasing Dalam Pembiayaan Acara Keagamaan studi Kasus Di Desa Telogorejo Kecamatan Batanghari Kabupaten Lampung Timur Provinsi Lampung dan Bagaimana Pandangan Hukum Islam Tentang pelaksanaan Praktik Pemberian Bantuan Oleh Koperasi Desa Dan Lembaga Leasing Dalam Pembiayaan Acara Keagamaan Yang Berstudi Kasus Di Desa Telogorejo Kecamatan Batanghari Kabupaten Lampung Timur Provinsi Lampung adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Praktik Pemberian Bantuan Oleh Koperasi Desa dan Lembaga Leasing Dalam Pembiayaan Acara Keagamaan studi Kasus Di Desa Telogorejo Kecamatan Batanghari Kabupaten Lampung Timur Provinsi Lampung dan untuk mengetahui Pandangan Hukum Islam Tentang pelaksanaan Praktik Pemberian Bantuan Oleh Koperasi Desa Dan Lembaga Leasing Dalam Pembiayaan Acara Keagamaan Yang Berstudi Kasus Di Desa Telogorejo Kecamatan Batanghari Kabupaten Lampung Timur Provinsi Lampung Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian lapangan (field research) yaitu mengumpulkan data yang dilakukan dengan penelitian pada panitia pelaksana kegiatan acara keagamaan di Desa Telogorejo Kecamatan Batanghari, Kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lampung, teknik pengumpulan data yang peneliti gunakan adalah wawancara dan dokumentasi, setelah data terkumpul peneliti melakukan anaslis dengan metode analisis kualitatif dengan menggunakan metode berfikir induktif. Berdasarkan Hasil penelitian tersebut dapat di ambil kesimpulan bahwa panitia pelaksana kegiatan acara keagamaan dalam hal ini karang taruna, risma, dan tokoh masyarakat desa Telogorejo, Kecamatan Batanghari, Kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lampung ini mengajukan proposal bantuan dana dalam rangka untuk pembiayaan kegiatan acara keagamaan yang ditujukan kepada koperasi desa dan lembaga leasing. Dalam hal ini, koperasi desa dan lembaga leasing memberikan tawaran kerjasama dengan syarat yaitu kerjasama timbal balik. Timbal balik yang diinginkan adalah pihak leasing memberikan bantuan dana dengan syarat lembaga mereka di promosikan di dalam kegiatan acara keagamaan tersebut. apabila di tinjau dari Hukum Islam praktik ini belum memenuhi syarat dan ketentuan karena dalam praktik menjalankan bisnis mencari keuntungannya koperasi desa dan lembaga leasing ini menerapkan bunga dimana bunga tersebut termasuk riba yang itu sudah jelas di haramkan oleh Allah SWT di dalam Al Qur’an Surat Al-Baqarah Ayat 275

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Divisions: Fakultas Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 22 Feb 2021 05:54
Last Modified: 22 Feb 2021 05:54
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/13249

Actions (login required)

View Item View Item