PENGARUH FAKTOR INTERNAL DAN FAKTOR EKSTERNAL CUSTOMER SWITCHING INTENTION TERHADAP PENINGKATAN POTENSI NASABAH BARU BANK SYARIAH (Studi Pada Mahasiswa Perbankan Syariah Angkatan 2016 UIN Raden Intan Lampung )

NENA, MEDIANA (2021) PENGARUH FAKTOR INTERNAL DAN FAKTOR EKSTERNAL CUSTOMER SWITCHING INTENTION TERHADAP PENINGKATAN POTENSI NASABAH BARU BANK SYARIAH (Studi Pada Mahasiswa Perbankan Syariah Angkatan 2016 UIN Raden Intan Lampung ). Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI 2.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of SKRIPSI NENA MEDIANA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK PENGARUH FAKTOR INTERNAL DAN FAKTOR EKSTERNAL CUSTOMER SWITCHING INTENTION TERHADAP POTENSI NASABAH BARU BANK SYARIAH (Studi Pada Mahasiwa Perbankan Syariah UIN Raden Intan Lampung) Oleh Nena Mediana Pengambilan keputusan konsumen (consumer decision marketing) dapat didefinisikan sebagai suatu proses dimana konsumen melakukan penilaian terhadap berbagai pilihan dan memilih salah satu atau lebih alternatif yang diperlukan sebagai pertimbangan. Hal ini dilatarbelakangi oleh faktor-faktor yang berbeda-beda untuk menjadi nasabah pada suatu bank. Nasabah tentu akan memilih bank mana yang sesuai dengan keinginannya. Bank harus mampu mengetahui apa saja faktor-faktor yang dapat mempengaruhi keputusan untuk menjadi nasabah baru pada bank tersebut. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah pengaruh faktor internal customer switching intention terhadap potensi nasabah baru bank syariah? Apakah pengaruh faktor eksternal customer switching intention terhadap potensi nasabah baru bank syariah?. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif, sifat penelitian ini bersifat deskriptif analisis, data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 353, sampel yang diambil pada penelitian ini adalah sebanyak 78 responden dengan menggunakan rumus slovin, dengan cara teknik purposive sampling, teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, kuesioner, dan dokumentasi. Metode analisis data dalam penelitian ini dilakukan uji validitas, uji reliabilitas, analisis linier berganda dan uji hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian uji hipotesis, secara parsial menunjukkan bahwa faktor eksternal customer switching intention yang meliputi promosi dan kualitas layanan tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan untuk menjadi nasabah baru bank syariah. Sedangkan faktor internal customer switching intention yang meliputi pengetahuan dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan untuk menjadi nasabah baru bank syariah. Secara simultan menunjukkan bahwa secara bersama – sama faktor internal dan faktor eksternal customer switching intention berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan untuk menjadi nasabah baru bank syariah. Secara determinasi ditunjukkan nilai Adjused R Square sebesar 0,398 atau 39,8%. Katakunci:FaktorInternal(Pengetahuan,Kepercayaan),FaktorEksternal(Promosi,Kualitas Layanan), Keputusan Nasabah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 28 Jan 2021 06:34
Last Modified: 28 Jan 2021 06:34
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/13085

Actions (login required)

View Item View Item