PERAN IBU BEKERJA DALAM PEMBENTUKAN PERILAKU KEAGAMAAN PADA ANAK DI PERUMAHAN PU PENGAIRAN OKU TIMUR

ISTIQOMATUN NISA, nis (2020) PERAN IBU BEKERJA DALAM PEMBENTUKAN PERILAKU KEAGAMAAN PADA ANAK DI PERUMAHAN PU PENGAIRAN OKU TIMUR. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (9MB)
[thumbnail of SKRIPSI  BAB 1&2.pdf] PDF
Download (9MB)

Abstract

Pembentukan perilaku keagamaan anak tidak terlepas dari dukungan orang tua khususnya seorang ibu. Untuk itu sangat penting apabila seorang ibu memberikan perhatian lebih kepada anak dalam proses pembentukan perilaku keagamaan anak. Fenomena yang terjadi di Perumahan PU Pengairan Oku Timur ini seorang ibu tidak hanya melakukan perannya pada wilayah domestik saja namun juga pada wilayah publik yakni dengan bekerja. Anak-anak kurang perhatian dari ibu nya dikarenakan ibunya bekerja. Penelitian ini mengkaji persoalan 1) Bagaimana peran seorang ibu bekerja dalam membentuk perilaku keagamaan anak? 2) Bagaimana dampak peran seorang ibu bekerja dalam membentuk perilaku keagamaan anak?. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang peran seorang ibu yang bekerja, dalam mengembangkan perilaku keagamaan anak. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, dengan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Data yang sudah dikumpulkan selanjutnya dianalisis dengan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi data. Hasil dari penelitian ini adalah seorang ibu bekerja telah mengaplikasikan perannya kepada anak dengan cara diajarkan mengaji, sholat lima waktu, menghafal do‟a-do‟a, diberikan buku-buku islamiyah tentang kisah para nabi, sebagian ibu mengarahkan anaknya belajar di TPA dan menyekolahkan di pondok pesantren agar lebih luas pengetahuan tentang agamanya namun selain hal tersebut perhatian seorang ibu secara langsung kepada anak, juga menjadi hal yang sangat penting dan dibutuhkan oleh anak dalam pembentukan perilaku keagamaan. Kemudian dampak yang ditimbulkan bagi seorang anak dari ibu bekerja dalam perilaku keagamaan yakni anak terbiasa berdoa ketika melakukan sesuatu, menyesuaikan diri dalam pergaulan, berperilaku jujur dan menjadi peribadi yang lebih bertanggung jawab.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Sosiologi Agama
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Sosiologi Agama
Depositing User: Najib Ali
Date Deposited: 26 Nov 2020 03:11
Last Modified: 26 Nov 2020 03:11
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/12440

Actions (login required)

View Item View Item